Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Live Streaming Man United Vs Everton, 3 Jaminan Solskjaer Menang di Laga ke-100 Premier League

Dengan 3 jaminan itu, Solskjaer berpeluang besar mengalahkan Everton dan mengukir 3 poin pada laga ke-100 di Premier League. 

Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Live Streaming Man United Vs Everton, 3 Jaminan Solskjaer Menang di Laga ke-100 Premier League
ANDY RAIN / POOL / AFP
Manajer Manchester United asal Norwegia, Ole Gunnar Solskjaer tersenyum di pinggir lapangan saat pertandingan sepak bola Liga Utama Inggris antara Arsenal dan Manchester United di Emirates Stadium di London pada 30 Januari 2021. 

TRIBUNNEWS.COM - Manchester United dan Everton akan bertanding dalam laga lanjutan Liga Inggris pekan ke-23.

Pertandingan tersebut dijadwalkan bakal bergulir di Stadion Old Trafford, Manchester, Minggu (7/2/2021) pukul 03.00 WIB.

Live streaming Mola TV ada dalam berita ini, laga Liga Inggris pekan 23 antara Manchester United vs Everton.

Baca juga: Jesse Lingard Emosional Singgung Soal Menit Bermain, Menyesalkah Man United Melepasnya?

Pelatih Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer, akan merayakan laga ke-100 di Premier League, kasta tertinggi Liga Inggris.

Pada laga ke-100 di Premier League, Ole Gunnar Solskjaer akan bersua lawan tangguh, Everton.

Duel Man United vs Everton itu dijadwalkan berlangsung di Stadion Old Trafford pada Minggu (7/2/2021) dini hari WIB.

Baca juga: Bukan Striker, Para Pemain Kunci yang Bikin Man United Pesta 9 Gol Tanpa Balas Menurut Solskjaer

Manajer Manchester United dari Norwegia, Ole Gunnar Solskjaer (kedua dari kiri) memberi selamat kepada para pemainnya di lapangan setelah pertandingan sepak bola Liga Utama Inggris antara Manchester United dan Southampton di Old Trafford di Manchester, barat laut Inggris, pada 2 Februari 2021. Manchester United memenangkan pertandingan tersebut 9-0.
Laurence Griffiths / POOL / AFP
Manajer Manchester United dari Norwegia, Ole Gunnar Solskjaer (kedua dari kiri) memberi selamat kepada para pemainnya di lapangan setelah pertandingan sepak bola Liga Utama Inggris antara Manchester United dan Southampton di Old Trafford di Manchester, barat laut Inggris, pada 2 Februari 2021. Manchester United memenangkan pertandingan tersebut 9-0. Laurence Griffiths / POOL / AFP (Laurence Griffiths / POOL / AFP)

Adapun duel Man United vs Everton termasuk dalam rangkaian pekan ke-23 Premier League musim 2020-2021.

BERITA REKOMENDASI

Menjelang laga ke-100 di Premier League, Ole Gunnar Solskjaer mengantongi modal yang cukup menjanjikan.

Dalam 99 pertandingan sebelumnya, juru taktik sekaligus mantan pemain itu telah mengukir 46 kemenangan, terhitung sejak dirinya memulai karier kepelatihan di Premier League bersama Cardiff City.

Ole Gunnar Solskjaer menelan 29 kekalahan dan 24 kali seri pada 53 laga sisanya.

Artinya, persentase kemenangan Solskjaer saat melakoni laga di Premier League mencapai 49,5 persen.

Sementara itu, persentase kekalahan Solskjaer hanya ada di angka 29,3 persen. Catatan ini bisa menjadi modal Solskjaer untuk mengakhiri laga ke-100 di Premier League dengan hasil positif.


Selain itu, Solskjaer juga memiliki jaminan lain yang tercermin lewat rekor positif Man United kontra Everton.

Dengan jaminan itu, Solskjaer berpeluang besar mengalahkan Everton dan mengukir 3 poin pada laga ke-100 di Premier League. 

Melansir dari Sky Sports, berikut jaminan yang dimiliki Solskjaer:

1. Manchester United hanya menelan satu kekalahan dalam 27 laga kandang terakhir kontra Everton di Premier League.

Adapun 26 laga sisanya berakhir dengan 20 kemenangan dan enam kali seri.

Satu-satunya kekalahan kandang yang dialami Man United terjadi saat mereka menjamu Everton pada Premier League musim 2013-3014.

Kala itu, Man United yang masih ditukangi David Moyes takluk dengan skor 0-1.

2. Everton hanya memetik satu kemenangan dalam 11 laga terakhir kontra Man United di Premier League.

Satu-satunya kemenangan mereka petik kala menjamu Man United di Stadion Goodison Park, April 2019. Everton kala itu menang 4-0.

3. Man United berhasil mencetak enam gol dan hanya kebobolan dua kali dalam tiga laga terakhir kontra Everton di semua kompetisi (2 menang, 1 seri).

Bruno Fernandes menjadi pemain yang paling banyak menyumbangkan gol (3), sedangkan tiga gol lainnya dicetak oleh Edinson Cavani (2) dan Anthony Martial (1).

Konfrimasi Satu Pemain Meragukan Tampil

Bicara saat konferensi pers pra pertandingan, Solskjaer menjelaskan kabar terbaru soal cedera penyerang tengah mereka, Edinson Cavani.

Cavani mengalami cedera pergelangan kaki saat tampil menghadapi Southampton di pertandingan terakhir Manchester United.

Namun, Solskjaer mengatakan bahwa striker asal Uruguay itu telah melakukan pemulihan tepat waktu.

Tentunya itu menjadi kabar bagus untuk para pendukung The Red Devils, mengingat Cavani telah mencetak dua gol ke gawang Everton musim ini, yaitu di Liga Inggris dan Piala Liga Inggris.

Untuk lini belakang, Phil Jones masih harus absen karena cedera.

Masalah cedera lainnya juga muncul di lini pertahanan Manchester United.

Eric Bailly, yang hanya tampil sekali dalam lima pertandingan liga terakhir mereka mengalami masalah kebugaran.

Bek tengah asal Pantai Gading tersebut kemungkinan akan absen sekali lagi, tetapi selain itu, semua pemain fit dan siap untuk meladeni tim asuhan Carlo Ancelotti.

"Ya pasti, Edinson harus tersedia," ujar Solskjaer sebagaimana dikutip SuperBall.id dari laman resmi Manchester United.

"Dia mendapat cedera pergelangan kaki yang buruk saat melawan Southampton."

"Eric ragu, tapi selain itu, semua pemain sangat siap," tambah Solskjaer.

Manchester United saat ini menempati peringkat dua klasemen sementara Liga Inggris dengan mengantongi 44 poin dari 22 pertandingan.

Sedangkan Everton berada di posisi tujuh dengan torehan 36 poin dari 20 laga yang telah dijalaninya.

Live streaming Liga Inggris pekan 23 di Mola TV:

Link

Jadwal Liga Inggris pekan 23

Sabtu, 6 Februari 2021

Pukul 19.30 WIB - Aston Villa vs Arsenal (link)

Pukul 22.00 WIB - Burnley vs Brighton (link)

Pukul 22.00 WIB - Newcastle vs Southampton (link)

Minggu, 7 Februari 2021

Pukul 00.30 WIB - Fulham vs West Ham (link)

Pukul 03.00 WIB - Manchester United vs Everton (link)

Pukul 19.00 WIB - Tottenham vs West Brom (link)

Pukul 21.00 WIB - Wolves vs Leicester (link)

Pukul 23.30 WIB - Liverpool vs Manchester City (link Net TV)

Senin, 8 Februari 2021

Pukul 02.15 WIB - Sheffield vs Chelsea (link)

Pukul 03.00 WIB - Leeds United vs Crystal Palace (link)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Man United Vs Everton, Jaminan Solskjaer Rayakan Laga Ke-100 dengan 3 Poin"

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
11
9
1
1
21
6
15
28
2
Man. City
11
7
2
2
22
13
9
23
3
Chelsea
11
5
4
2
21
13
8
19
4
Arsenal
11
5
4
2
18
12
6
19
5
Nottm Forest
11
5
4
2
15
10
5
19
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas