Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Alasan Inter Milan Bisa Menangi Perebutan Gelar Scudetto Ketimbang Juventus & AC Milan

Pandangan menarik disampaikan oleh Marcelo Lippi soal perburuan gelar scudetto musim ini yang berpeluang dimenangi oleh Inter Milan.

Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Drajat Sugiri
zoom-in Alasan Inter Milan Bisa Menangi Perebutan Gelar Scudetto Ketimbang Juventus & AC Milan
MARCO BERTORELLO / AFP
Penyerang Belgia Inter Milan Romelu Lukaku (kiri) melakukan selebrasi bersama penyerang Argentina Inter Milan Lautaro Martinez (tengah) dan gelandang Denmark Inter Milan Christian Eriksen setelah mencetak gol keduanya dalam pertandingan sepak bola Serie A Italia Inter Milan vs Lazio Roma pada 14 Februari 2021 di stadion San Siro di Milan. Marco BERTORELLO / AFP 

TRIBUNNEWS.COM - Pandangan menarik disampaikan oleh Marcelo Lippi soal perburuan gelar scudetto musim ini yang berpeluang dimenangi oleh Inter Milan besutan Antonio Conte.

Eks juru taktik Timnas Italia itu beranggapan ada beberapa alasan yang membuatnya yakin Inter Milan bisa meraih gelar scudetto pada musim ini.

Inter Milan yang saat ini ditangani oleh Antonio Conte terlihat masih berada di puncak klasemen Liga Italia.

Tim besutan Antonio Conte telah memperoleh 50 poin dari 22 laga yang telah dilakoni.

Baca juga: Pemain Buangan Juventus Girang Lihat Keributan Antonio Conte Vs Andrea Agnelli

Baca juga: Ledakan Pemain Buangan AC Milan Bersama Frankfurt, Andre Silva Tunjukkan Keganasan di Bundesliga

Keberhasilan Inter Milan mengambil alih puncak tak terlepas dari kemenangan melawan Lazio pada laga terakhirnya.

Kemenangan melawan Lazio membuat Inter Milan berhasil mengkudeta posisi AC Milan.

Jarak antar kedua tim kini masih terpaut satu angka, dimana Inter Milan berada pada posisi lebih baik.

Berita Rekomendasi

Lippi pun percaya Inter Milan memiliki peluang besar untuk bisa menjadi juara jika mampu memanfaatkan situasi yang ada.

Baca juga: Marcelo Lippi Puji Racikan Gennaro Gattuso di Napoli

Apalagi Inter Milan kini hanya fokus mengejar poin di liga domestik.

Hal ini dikarenakan Inter Milan telah tersingkir dari kompetisi Coppa Italia dan Liga Champions.

Tersingkirnya Inter Milan dalam dua ajang kompetisi itu harus bisa dimanfaatkan Antonio Conte dalam mengarungi Liga Italia di sisa musim ini.

Kondisi berbeda yang dirasakan Juventus dan AC Milan yang masih aktif di luar kompetisi Liga Italia.

"Inter tersingkir dari Coppa Italia dan sepak bola Eropa, mereka memiliki keunggulan dan sudah menjadi tim yang kuat," ungkap Lippi dilansir Sempre Inter.

"Diantara 50 poin Inter, kemungkinan Napoli (43 poin) atau potensi Juventus (45 poin), tergantung bagaimana hasil laga tunda kedua tim yang akan dimainkan,".

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Napoli
12
8
2
2
19
9
10
26
2
Atalanta
12
8
1
3
31
15
16
25
3
Fiorentina
12
7
4
1
25
10
15
25
4
Inter Milan
12
7
4
1
26
14
12
25
5
Lazio
12
8
1
3
25
14
11
25
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas