Persib Bandung Mulai Latihan Awal Maret kata Teddy Tjahjono
Persib Bandung menyambut baik rencana bergulirnya turnamen pramusim Piala Menpora 2021 pada 20 Maret mendatang.
Penulis: Abdul Majid
Editor: Toni Bramantoro
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Abdul Majid
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Persib Bandung menyambut baik rencana bergulirnya turnamen pramusim Piala Menpora 2021 pada 20 Maret mendatang.
Direktur PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Teddy Tjahjono mengatakan para pemainnya baru mulai efektif latihan bersama awal Maret.
Mengenai target di Piala Menpora 2021, Teddy menyebut tak ada target khusus bagi skuat berjuluk Maung Bandung tersebut.
Pasalnya ia memahami para pemain sudah lama tak menjalani pertandingan dan persiapan yang dilakukan terlalu singkat.
“Tidak ada target khusus karena kita 11 bulan tidak main, sudah pasti pemain kehilangan sentuhannya, feelnya,” kata Teddy.
“Jadi kita pakai turnamen ini tidak ada target, hanya jadi ajang pemanasan dan persiapan untuk pemain bisa kembalikan feelingnya, skill, dan sentuhannya. Sehingga bisa jadi persiapan yang baik sebelum tampil ke liga,” jelasnya.
Sebelumnya, Teddy menilai turnamen Piala Menpora 2021 sangat tidak ideal lantaran waktu persiapan hanya satu bulan saja.
Untuk itu dalam rapat klub dengan PT LIB pada Jumat lalu, ia meminta agar ada water break dan penambahan kuota pergantian pemain agar para pemain terhindar dari cedera.
“Waktu persiapan sebulan menurut kami tidak cukup. Pemain tidak bertanding 11 bulan karena liga terhenti, sudah pasti otot-otot mereka berbeda dan butuh persiapan panjang untuk bisa tampil maksimal lagi,” kata Teddy.
“Demi kepentingan pemain supaya mengurangi cedera, penyesuai regulasi di dalam turnamen nanti ada seperti water break, pergantian pemain tidak dibatasi mungkin 6-8 pemain. Itu hal yang jadi jalan tengah untuk mengurangi risiko cedera pemain,” pungkasnya.