Persita Tangerang Ditinggal Samsul Arif
Setelah Ricky Kayame yang tak lagi berseragam Persita, tak berselang lama, giliran penyerang Persita, Samsul Arif yang pamit.
Editor: Toni Bramantoro
Laporan Reporter WARTAKOTALIVE.COM, Rafsanzani Simanjorang
TRIBUNNEWS.COM, TANGERANG - Persita Tangerang kembali ditinggal salah satu pemainnya.
Setelah Ricky Kayame yang tak lagi berseragam Persita, tak berselang lama, giliran penyerang Persita, Samsul Arif yang pamit.
Hal ini diketahui dari unggahan instagram sang pemain, samsul_munip yang mengatakan "terimakasih @persita.official dan fans. Mohon maaf saya izin pamit. Semoga sukses selalu,".
Persita Tangerang sendiri belum memberikan keterangan resmi perihal hengkangnya pemain yang didatangkan Persita di awal musim 2020 ini, Minggu (28/2/2021).
Sebelumnya, Samsul Arif direkrut di Januari 2020 lalu oleh Persita, dengan harapan merealisasikan target manajemen untuk bertahan di liga 1, dan finis di 10 besar di akhir kompetisi liga 1 Indonesia.
Sebelum bergabung bersama Persita, Samsul Arif bermain untuk Barito Putra. Pemain kelahiran 14 Januari 1986 bahkan tercatat sebagai striker lokal yang subur, bersama Barito Putra tahun 2018 lalu, 14 gol berhasil ia torehkan, catatan ini tak jauh berbeda dengan tahun 2017 saat dirinya membela Persela Lamongan, dimana ia berhasil melesakkan 17 gol.
Hengkangnya Samsul Arif pun menambah daftar pemain yang keluar dari Persita sejak pandemi Covid-19 lalu.
Tercatat, pemain yang memutuskan keluar dari Persita Tangerang adalah Mateo Bustos, Eldar Hasanovic, Tamirlan Kozubaev, Miftah Anwar Sani, Ricky Kayame, dan terakhir Samsul Arif.