Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Hasil Liga Champions - Pengakuan Modric Merasa Muda 8 Tahun dari Usia Asli, Ramos Koar-koar

Hasil Liga Champions, Real Madrid lolos ke babak perempat final, Luka Modric merasa muda kembali.

Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Dwi Setiawan
zoom-in Hasil Liga Champions - Pengakuan Modric Merasa Muda 8 Tahun dari Usia Asli, Ramos Koar-koar
PIERRE-PHILIPPE MARCOU / AFP
Pelatih Real Madrid Prancis Zinedine Zidane melihat gelandang Kroasia Real Madrid Luka Modric (tengah) bertarung memperebutkan bola dengan gelandang Kroasia Atalanta Mario Pasalic (kanan) selama pertandingan sepak bola leg kedua babak 16 besar Liga Champions UEFA antara Real Madrid CF dan Atalanta di Stadion Alfredo di Stefano di Valdebebas, di pinggiran Madrid pada 15 Maret 2021. PIERRE-PHILIPPE MARCOU / AFP 

TRIBUNNEWS.COM - Hasil Liga Champions, di mana gelandang andalan Real Madrid, Luka Modric merasa dirinya lebih muda delapan tahun dari usia awalnya.

Real Madrid sukses melenggang ke babak perempat final Liga Champions usai menjungkalkan Atalanta lewat agregat 4-1, Rabu (17/3/2021).

Pada leg pertama, Real Madrid mampu unggul dengan skor 1-0. Sedangkan pada pertemuan kedua, Karim Benzema cs 'ngamuk' lewat kemenangan 3-1.

Baca juga: HASIL Liga Champions - Sindiran Pelatih Real Madrid untuk Atalanta, Zidane: Biasanya Tak Sejelek Ini

Baca juga: DAFTAR Tim ke Perempat Final Liga Champions: Ada Real Madrid, Man City hingga PSG, Wakil Italia Keok

Pada leg kedua yang berlangsung di Stadion Alfredo di Stefano, satu di antara pemain yang mencolok performanya ialah Luka Modric.

Gelandang asal Kroasia itu mampu tampil spartan sepanjang pertandingan.

Tak sampai di situ, eks gelandang Spurs itu juga menorehkan assist atas gol pembuka yang dilesakkan oleh Karim Benzema.

Pasca pertandingan, Luka Modric pun mengaku bahwa dirinya merasa jauh lebih muda delapan tahun dari usianya saat ini.

BERITA REKOMENDASI

Diketahui rekan senegara Ivan Rakitic itu telah berusia 35 tahun.

"Saya merasa 27 lagi! Saya tidak melihat usia saya, yang penting adalah apa yang Anda lakukan di lapangan, bukan apa yang dikatakan paspor Anda."

"Tentu saja saya masih lapar untuk bersaing di level tertinggi Saya bekerja setiap hari untuk melakukan itu. Yang penting adalah mencapai kuartal setelah dua tahun keluar dari mereka."

"Kami telah menunjukkan bahwa masih ada kelaparan di sisi ini. Kita bisa pergi jauh," terangnya, seperti yang dikutip dari laman resmi UEFA.

Disunggung mengenai penampilan menawan El real, Modric mengaku bahwa sejak menit awal, Zinedine Zidane telah menginstruksikan untuk bermain menekan.


"Bos meminta kami untuk menekan tinggi dan itulah yang kami lakukan dan itu memberi kami kepercayaan diri."

Kemenangan ini membuat Los Blancos memastikan diri ke babak selanjutnya dan menjadi wakil pertama Liga Spanyol yang lolos ke babak perempat final Liga Champions.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas