Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Susunan Pemain Madura United vs PS Sleman, Panggung Rekrutan Baru Elang Jawa, LIVE Indosiar

Madura United dan PS Sleman akan saling berhadapan dalam laga pembuka Grup C Piala Menpora, Selasa (23/2/2021) sore ini.

Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Drajat Sugiri
zoom-in Susunan Pemain Madura United vs PS Sleman, Panggung Rekrutan Baru Elang Jawa, LIVE Indosiar
TRIBUN JABAR/DENI DENASWARA
Pemain Persib Bandung Kim Kurniawan berduel dengan pemain PSS Sleman Guilherme Batata dalam lanjutan pertandingan Liga 1 di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Minggu (15/2/2020). Persib Bandung masih memuncaki klasemen Liga 1 setelah memenangkan pertandingan atas PSS Sleman 2-1. TRIBUN JABAR/DENI DENASWARA 

TRIBUNNEWS.COM - Madura United dan PS Sleman akan saling berhadapan dalam laga pembuka Grup C Piala Menpora, Selasa (23/2/2021) sore ini.

Pertandingan Madura United vs PS Sleman akan dilangsungkan di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung.

PSS Sleman yang terlihat cukup aktif pergerakannya di bursa transfer terlihat menurunkan para pemain jempolannya dalam laga ini.

Sebagaimana misal posisi penjaga gawang PS Sleman yang ditempati oleh kiper jagoan tim Elang Jawa, Ega Rizky.

Masuknya Ega Rizky dalam starter secara tidak langsung membuat Miswar Saputra harus bersabar di bangku cadangan.

Ega Rizky dipastikan mendapatkan perlindungan yang cukup tangguh dari duet Gufran dan Fabiano Beltrame.

Posisi gelandang tampaknya akan menjadi wilayah kekuasaan Kim Jefrey Kurniawan bersama Irkham di lini tengah.

BERITA TERKAIT

Irfan Bachdim yang memiliki kecepatan akan menyusur sisi sayap guna memborbardir lini pertahanan Madura United.

Posisi depan diamanahkan kepada Irfan Jaya dan Rafi untuk membobol gawang tim lawan.

Laga ini secara tidak langsung akan menjadi ajang pertunjukkan bagi para pemain baru PS Sleman dibawah komando coach Dejan Antonic.

Sementara itu, Madura United juga menurunkan para pemain andalannya termasuk M. Ridho di posisi kiper.

Eks kiper Borneo FC itu akan mendapat kawalan dari Fachruddin dan Jaimerson sebagai palang pintu pertahanan tim.

Lalu, Slamet Nur Cahyo menjadi penyuplai utama pergerakan Beto dan Bruno Lopes sebagai ujung tombak utama tim.

Tanggapan dan Komentar Pelatih Sebelum Pertandingan Kedua Tim

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di

Wiki Populer

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas