Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

HASIL PIALA MENPORA 2021 - Dipaksa Imbang Persita 1-1, Bali United Lolos ke Perempat Final

Atas hasil imbang 1-1 dengan Perista Tangerang, Bali United dipastikan lolos ke babak 8 besar Piala Menpora 2021 dengan raihan 5 poin.

Penulis: Rochmat Purnomo
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
zoom-in HASIL PIALA MENPORA 2021 - Dipaksa Imbang Persita 1-1, Bali United Lolos ke Perempat Final
Dok: PSSI
HASIL PIALA MENPORA 2021 - Logo Piala Menpora 2021 

TRIBUNNEWS.COM - Hasil Piala Menpora 2021 dalam lanjutan pekan ketiga atau laga pamungkas grup D Piala Menpora 2021 antara Persita vs Bali United berakhir dengan imbang 1-1 di Stadion Maguwoharjo, Jumat (2/4) sore.

Bali United sebenarnya mencuri gol pembuka terlebih dahulu di babak pertama menit 14 melalui Ilija Spasojevic.

Namun selepas turun minum, permainan menyerang Bali United justru membuahkan mala petaka.

Tepatnya pada menit 56, Persita Tangerang berhasil mencuri gol penyama kedudukan melalui Taufiq Febriyanto.

Taufiq membobol gawang Wawan Hendrawan memanfaatkan umpan dari Irsyad Maulana.

Babak pertama Persita Tangerang vs Bali United berakhir 0-1 berkat gol Ilja Spasojevic dalam lanjutan pekan ketiga atau laga pamungkas grup D Piala Menpora 2021 di Stadion Maguwoharjo, Jumat (2/4/).
Babak pertama Persita Tangerang vs Bali United berakhir 0-1 berkat gol Ilja Spasojevic dalam lanjutan pekan ketiga atau laga pamungkas grup D Piala Menpora 2021 di Stadion Maguwoharjo, Jumat (2/4/). (Tangkapan layar Instagram @Liga1macth)

Baca juga: LIVE Streaming Indosiar Persib vs Persiraja Piala Menpora 2021

Baca juga: HASIL BABAK PERTAMA Persita Tangerang vs Bali United Piala Menpora 2021, Spasojevic Bawa Unggul 0-1

Atas hasil imbang ini, Bali United dipastikan lolos ke babak 8 besar Piala Menpora 2021 dengan raihan 5 poin.

Perolehan poin Bali United hanya bisa digeser oleh Persib Bandung apabila meraih kemenangan melawan Persiraja Banda Aceh.

Berita Rekomendasi

Jalannya Pertandingan

Persita Tangerang tampil dengan percaya diri sejak menit awal babak pertama.

Serangan demi serangan dilancarkan oleh para pemain Persita Tangerang.

Termasuk percobaan tendangan spekulasi dari luar kotak penalti.

Memasuki menit kesepuluh, Bali United masih berusaha menemukan permainan terbaiknya.


Menit 13, Bali United mendapakan peluang dari tendangan bebas yang akan dieksekusi oleh Kadek Agung.

Bola tendangan bebas Kadek Agus berhasil dimanfaatkan oleh Ilija Spasojevic untuk membuka keunggulan Bali United.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Borneo
10
6
3
1
16
6
10
21
2
Persebaya
10
6
3
1
9
5
4
21
3
Persib
10
5
5
0
18
8
10
20
4
Bali United
10
6
2
2
16
8
8
20
5
Persija Jakarta
10
5
3
2
15
9
6
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas