Final Piala Menpora 2021 Persib Vs Persija, Maung Superior Tapi Gawang Rentan Bobol
Meski sangat superior, Persib masih punya pekerjaan rumah yang harus dibenahi. Jumlah kebobolan mereka cukup tinggi
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
TRIBUNNEWS.COM - Gelaran Piala Menpora 2021 sudah menuju akhir di mana hasilnya dua tim berhasil melaju ke partai final.
Dua tim tersebut adalah Persib Bandung dan Persija Jakarta yang bakal saling berhadapan.
Baca juga: Lawan Persija di Final, Persib Satu di Antara Tim di Dunia yang Belum Kalah Sejak 2020
Dari dua tim ini, bisa dibilang Maung Bandung lebih superior daripada Macan Kemayoran.
Pasalnya, Persib berhasil melaju ke babak final dengan catatan tanpa kekalahan sama sekali.
Dari fase grup hingga semifinal, Persib melakoni enam laga di Piala Menpora 2021.
Baca juga: Striker yang Dulu Pingsan Ditempa Shin Tae-yong Kini Bisa Bully Igbonefo dan Bobol Persib Dua Kali
Dari enam laga itu, Persib melakoni empat kemenangan dan dua kali imbang.
Performa Persib sejak di kompetisi musim lalu memang sangat menjanjikan dan sarat akan kemenangan.
Sebelum dihentikan karena pandemi COVID-19, Persib sukses memainkan tiga laga di Liga 1 2020.
Tiga laga itu adalah kontra Persela Lamongan, Arema FC, dan PS Sleman.
Hasilnya, mereka berhasil melibas tiga tim tersebut dan bertengger di posisi pertama.
Selain memiliki statistik tidak terkalahkan, Persib juga menjadi tim yang paling produktif di Piala Menpora 2021.
Baca juga: Robert Alberts Ungkap Kondisi Persib Jelang Lawan Persija, Janjikan Hal Ini di Final Piala Menpora
12 gol mereka lesakan di enam pertandingan tersebut.
Menariknya, tujuh pemain berbeda menyumbang ke-12 gol yang dileasakan Persib.
Ezra Walian dan Frets Butuan menjadi penyumbang gol terbanyak dengan masing-masing menorehkan tiga gol.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.