Laga Final Piala Menpora Persija Jakarta vs Persib Bandung Akan Dihadiri Tokoh-tokoh Nasional
Laga final Piala Menpora di Solo antara Persija vs Persib akan dihadiri Menpora, Zainudin Amali dan tokoh nasional lainnya.
Penulis: Guruh Putra Tama
Editor: Dwi Setiawan
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Guruh Putra Tama
TRIBUNNEWS.COM - Laga final Piala Menpora 2021 antara Persija Jakarta vs Persib Bandung di Stadion Manahan akan dihadiri tokoh-tokoh nasional.
Final Piala Menpora 2021 yang mempertemukan Persija Jakarta vs Persib Bandung digelar di Stadion Manahan pada Minggu (25/4/2021).
Laga di Stadion Manahan merupakan laga leg kedua Final Piala Menpora 2021.
Baca juga: Fakta Menarik Jelang Persija vs Persib Final Piala Menpora: Ajang Reuni & Penentuan Top Skor
Baca juga: Final Piala Menpora 2021 Persib Vs Persija, Bobotoh dan The Jak Jangan Gelar Nobar!
Pertemuan tersebut sekaligus menjadi penentu klub yang berhak menyandang status juara Piala Menpora 2021.
Prestise tinggi yang tersaji di laga klasik Persija Jakarta vs Persib Bandung pun semakin menyemarakkan suasana.
Tak salah jika partai penentuan tersebut bakal dihadiri oleh tokoh-tokoh nasional Indonesia.
Hal itu diungkapkan oleh Ketua Panpel Solo, Paulus Haryoto, saat ditemui Tribunnews di Balaikota Surakarta, Selasa (20/4/2021).
Namun, ia masih enggan untuk membeberkan dengan rinci siapa saja tokoh yang akan hadir di Stadion Manahan.
Paulus praktis hanya memberi satu nama tokoh yang akan menghadiri final Piala Menpora 2021.
Baca juga: Sambut Laga Persija Jakarta vs Persib Bandung Final Piala Menpora, Panpel Solo Matangkan Persiapan
"Konsentrasi kami memang pada laga puncak tanggal 25, di mana di situ akan hadir tokoh-tokoh nasional," ungkap Paulus Haryoto.
"Nanti para tokoh-tokoh nasional ini akan masuk ke Stadion Manahan."
"Kami mempersiapkan diri agar nanti pas laga final tidak ada celah untuk dikatakan tidak bisa menjaga protokol kesehatan."
"Yang jelas Pak Menpora akan hadir, sekarang itu dulu saja. Nanti lihat saja," pungkasnya. (*).