Manchester United vs Liverpool, Kemarahan Fans Menerobos Ruang Ganti, Laga Ditunda
Kemarahan fans Manchester United membuat laga lawan Liverpool ditunda, bahkan ada di antara mereka yang coba masuk ke ruang ganti pemain.
Penulis: Muhammad Nursina Rasyidin
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
TRIBUNNEWS.COM - Kick off pertandingan Manchester United vs Liverpool pekan 34 Liga Inggris ditunda akibat protes yang dilakukan fans Setan Merah di Old Trafford, Minggu (2/5/2021) malam WIB.
Dalam laporan BBC, saat ini kondisi di sekitar Stadion Old Trafford tengah dipenuhi oleh para fans, bahkan ada di antara mereka yang masuk dan menerobos untuk masuk ke dalam stadion.
Fans menerobos melalui sisi ujung di megastore klub, banyak dari mereka yang mengenakan syal hijau dan kuning serta topi bisbol dengan wajah yang tertutup.
Baca juga: Kick Off Laga Manchester United vs Liverpool Liga Inggris Ditunda
Mereka meneriakkan agar Glazer keluar dari klub, Manchester United.
Ada juga salah seorang fans yang melemparkan suar ke salah satu media yang tengah bertugas di Old Trafford.
Dalam laporan BBC juga menyebutkan, beberapa penggemar mengambil kursi dan melemparkannya saat menuju lapangan.
Bahkan juga ada dari penggemar ang berhasil melewati terowogan menuju ruang ganti.
Tapi aporan tersebut menyebutkan hingga berita ini ditayangkan tidak ada fans yang berhasil masuk, tetapi ada pria muda yang tengah dibawa keluar dari terowongan dan turun ke lapangan.
Tapi saat ini keamanan tengah berupaya untuk mensterilkan bagian dalam stadion yang dimasuki oleh para fans.
Diketahui, protes ini adalah unjuk rasa dari fans Manchester United menyusul keputusan bergabung untuk mnegikuti kompetisi Liga Super Eropa beberapa waktu lalu.
Tapi pada akhirnya, Manchester United dengan lima tim Liga Inggris yang kala itu terdaftar dalam kompetisi tersebut ikut menarik diri.
Kick off Manchester United vs Liverpool Ditunda
Pertandingan akbar Liga Inggris dalam pekan 34 antara Manchester United vs Liverpool harus ditunda setelah para fans melakukan protes di Stadion Old Trafford, Minggu (2/5/2021) malam WIB.
Dalam laporan BBC, sekitar 200 suporter masuk ke Stadion Old Trafford untuk memprotes kepemilikan klub keluarga Glazer.