Saddil Ramdani Makin Tokcer Seusai Tak Dilirik Shin Tae-yong, Sabah FC Tak Kalah-Kalah
Saddil Ramdani seolah mengirim pesan ke Shin Tae-yong yang tak memanggil dirinya ke timnas Indonesia.
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
TRIBUNNEWS.COM - Saddil Ramdani terus berjaya di Liga Malaysia setelah tak masuk skuat timnas Indonesia pilihan Shin Tae-yong.
Saddil Ramdani seolah mengirim pesan ke Shin Tae-yong yang tak memanggil dirinya ke timnas Indonesia.
Shin Tae-yong memang secara mengejutkan tak memasukkan Saddil Ramdani dalam skuat timnas Indonesia untuk laga Kualifikasi Piala Dunia 2022 bulan depan.
Padahal, Saddil Ramdani tengah menjadi pemain Indonesia tersubur di luar negeri.
Baca juga: Bikin Asis dan Cetak Gol, Egy Maulana Unjuk Gigi di Lechia Gdansk Sebelum Menghadap Shin Tae-yong
Bersama Sabah FC, winger berusia 22 tahun itu telah mencatat tiga gol dan dua assist dalam delapan laga Liga Super Malaysia.
Terbaru, Saddil membawa Sabah FC meraih kemenangan comeback saat menjamu Perak FC, Minggu (2/5/2021).
Pada laga itu, anak asuh Kurniawan Dwi Yulianto tertinggal di babak pertama akibat dibobol tendangan bebas Nazirul Zaim.
Baca juga: Media Malaysia Heran Shin Tae-yong Tak Panggil Pemain Indonesia Tersubur di Luar Negeri
Namun, Sabah FC yang tampil di hadapan pendukung sendiri mampu bangkit di babak kedua.
Tendangan voli striker berusia 40 tahun Amri Yahyah membuat keadaan seimbang pada menit ke-65, lantas gelandang asing Levy Madinda memastikan kemenangan berkat gol free kick pula pada menit ke-79.
Saddil Ramdani pun ikut menjadi pemain kunci dengan menciptakan sejumlah peluang pada babak pertama.
Baca juga: Tak Dipanggil Shin Tae-yong, Saddil Ramdani Sebut Luis Milla Pelatih Terbaik Timnas Indonesia
Ia juga bermain selama 90 menit untuk mempertahankan skor menjadi 2-1.
Kemenangan tersebut membawa Sabah FC berada dalam rekor tak terkalahkan dalam empat lagai.
The Rhinos kini menduduki peringkat ke-8 Liga Super Malaysia dengan koleksi 13 poin dalam 11 laga.
Saddil sendiri sempat meredakan kemarahan publik Indonesia atas keputusan Shin Tae-yong yang tak memanggil dirinya.
Baca juga: Tak Dipanggil ke Timnas, Saddil Ramdani Minta Suporter Tidak Menekan Shin Tae-yong dan Staf
"Jangan karena saya tidak dipilih lalu semua beranggapan yang aneh-aneh tentang timnas Indonesia," ujar Saddil (28/4/2021).
"Saya mohon teman-teman atau suporter yang mungkin menyukai saya di timnas Indonesia jangan terus ditekan tim pelatih beserta jajarannya."
"Saya mau keputusan pemanggilan ke timnas Indonesia itu niat dari pelatih dan murni tanpa paksaan seperti ini," tandasnya.
Sabah FC selanjutnya akan menjamu klub peringkat ke-9, Melaka United, Rabu (5/5/2021).
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.