Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Hasil Liga Italia, Juventus Pecundangi Inter Milan 3-2, Bianconeri Jaga Asa Amankan Tiket UCL

Juventus yang bertindak sebagai tuan rumah berhasil mengamankan kemenangan berharga saat menjamu Inter Milan dalam laga lanjutan pekan 36 Liga Italia.

Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Drajat Sugiri
zoom-in Hasil Liga Italia, Juventus Pecundangi Inter Milan 3-2, Bianconeri Jaga Asa Amankan Tiket UCL
ISABELLA BONOTTO / AFP
Gelandang Juventus asal Kolombia Juan Cuadrado (kiri) merayakan kemenangan bersama penyerang Italia Juventus Federico Chiesa setelah mencetak gol selama pertandingan sepak bola Serie A Italia Juventus vs Inter pada 15 Mei 2021 di stadion Juventus di Turin. 

TRIBUNNEWS.COM - Juventus yang bertindak sebagai tuan rumah berhasil mengamankan kemenangan berhaga saat menjamu Inter Milan dalam laga lanjutan pekan 36 Liga Italia, Sabtu (15/5/2021) malam.

Dalam laga yang telah dilangsungkan di Allianz Stadium, Juventus secara heroik berhasil mengalahkan Inter Milan dengan skor 3-2.

Tiga gol penalti mewarnai laga yang mempertaruhkan nasib Juventus dalam berburu tiket Liga Champions musim depan.

Juventus mendapatkan dua hadiah penalti yang berhasil dieksekusi oleh Cristiano Ronaldo (24') dan Juan Cuadrado (88').

Sementara, Inter Milan mendapatkan satu hadiah penalti yang berhasil dikonversikan menjadi gol oleh Romelu Lukaku (35').

Juventus akhirnya berhasil mendapatkan tiga poin penuh setelah mengungguli Inter Milan dengan skor 3-2 dimana Juan Cuadrado mencetak gol tambahan yang membuat timnya menang dalam laga ini.

Kemenangan melawan Inter Milan terasa sangat krusial bagi Juventus yang sedang berjuang mengamankan zona Liga Champions musim depan.

Berita Rekomendasi

Juventus saat ini berhak menduduki posisi keempat, menggeser Napoli yang belum memainkan laga pada pekan ini.

Tim berjuluk Si Nyonya untuk saat ini berhasil menyamai perolehan poin sementara milik AC Milan dengan koleksi 75 poin.

Posisi Juventus masih rawan tergusur mengingat AC Milan juga belum memainkan laga sebagaimana Napoli pada pekan 36.

Dengan menyisakan dua laga sisa tentu pertarungan untuk memperebutkan dua slot sisa menuju Liga Champions musim depan akan semakin sengit.

Jalannya Pertandingan Juventus vs Inter Milan

Juventus selaku tuan rumah yang wajib memenangkan laga tampil menyerang sejak awal pertandingan.

Beberapa pergerakan agresif diperlihatkan pemain Juventus guna menciptkan peluang mencetak gol di menit pembuka laga.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Napoli
13
9
2
2
20
9
11
29
2
Atalanta
13
9
1
3
34
16
18
28
3
Inter Milan
13
8
4
1
31
14
17
28
4
Fiorentina
13
8
4
1
27
10
17
28
5
Lazio
13
9
1
3
28
14
14
28
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas