Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Kunjungi Kemenpora, Raffi Ahmad Ingin Dobrak Pakem Sepak Bola Indonesia Lewat RANS Cilegon FC

Pemilik klub RANS Cilegon FC, Raffi Ahmad mengunjungi kantor Kemenpora sebagai persiapan menuju kompetisi Liga 2 2021.

Penulis: Guruh Putra Tama
Editor: Drajat Sugiri
zoom-in Kunjungi Kemenpora, Raffi Ahmad Ingin Dobrak Pakem Sepak Bola Indonesia Lewat RANS Cilegon FC
Instagram @raffinagita1717 (Verified)
Pemilik klub RANS Cilegon FC, Raffi Ahmad, Berfoto dengan Menpora, Zainudin Amali. Pemilik klub RANS Cilegon FC, Raffi Ahmad mengunjungi kantor Kemenpora sebagai persiapan menuju kompetisi Liga 2 2021. 

Selain meminta doa dan dukungan untuk mengarungi Liga 2, Raffi juga memiliki agenda lain.

Ayah dari Rafathar ini menyampaikan visi dan misi besarnya untuk kepentingan dan kemajuan sepak bola Indonesia.

Ia ingin mendobrak pakem sepak bola Indonesia yang sering kali masih berkutat di seputar si kulit bundar saja.

Raffi Ahmad ingin menggunakan RANS Cilegon FC sebagai contoh bahwa sepak bola Indonesia bisa berjalan seperti kompetisi luar negeri.

Maksudnya, presenter kondang tanah air ini ingin sepak bola nasional dapat berjalan beriringan dengan aspek entertainment atau hiburan di dalamnya.

Baca juga: Raffi Ahmad Lebarkan Sayap Bisnis, RANS Entertainment Juga Garap Persija Jakarta

"Saya ingin memajukan sepakbola," ucap Raffi Ahmad.

"Kalau sekarang di luar negeri sepakbola itu bisa menjadi entertain juga."

BERITA TERKAIT

"Jadi saya ingin memajukan sport dan entertainment."

"Kita coba kolaborasikan sport dan entertainmentnya," pungkasnya.

Niat Raffi Ahmad itu mendapat sambutan positif dari Menpora Zainudin Amali.

Raffi Ahmad saat memberikan sambutan di acara peresmian Rans Cilegon FC, di kantor Prestige Image Motorcars, Pluit, Jakarta Utara, Rabu (31/3/2021) malam.
Raffi Ahmad saat memberikan sambutan di acara peresmian Rans Cilegon FC, di kantor Prestige Image Motorcars, Pluit, Jakarta Utara, Rabu (31/3/2021) malam. (Warta Kota/Arie Puji Waluyo)

Menpora menuturkan pemerintah sejatinya telah memberikan panduan terkait perubahan dinamika sepak bola Indonesia untuk menjadi sebuah industri.

Ia menyebut arahan itu tertuang dalam Instruksi Presiden (INPRES) Nomor 3 Tahun 2019 tentang Percepatan Pembangunan Persepakbolaan Nasional.

"Kita akan dorong itu sehingga bukan harapan yang kosong suatu saat kita dapat tim nasional yang bagus," kata Zainudin Amali.

"Artinya dengan bergairahnya sepakbola, dengan menguatnya kompetisi, dan masyarakat makin banyak yang berminat sepakbola," tutupnya.

Berita terkait Liga 2 lainnya

(Tribunnews.com/Guruh)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas