PREDIKSI Euro 2020 - Skema False 9 Ala Mancini di Timnas Italia, Potensi Duo Federico Tebar Ancaman
Menembak kemungkinan Timnas Italia menggunakan skema false nine sepanjang Euro 2020, Roberto Mancini miliki duo Federico di posisi lini serang.
Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Dwi Setiawan
TRIBUNNEWS.COM - Timnas Italia di bawah komando Roberto Mancini memiliki sejumlah kemungkinan terhadap formasi yang ia gunakan sepanjang gelaran Euro 2020.
Satu di antara skema yang dapat digunakan Roberto Mancini di Timnas Italia ialah taktik false nine.
Taktik ini menitikberatkan pada fleksibilitas permainan, khususnya di posisi lini serang.
False nine identik dengan permainan sebuah tim yang tak mengandalkan seorang striker murni.
Baca juga: Bos Mafia Italia, Giovanni Brusca Bebas setelah Jalani 25 Tahun Penjara
Baca juga: PROFIL Jorginho, Gelandang Chelsea & Timnas Italia yang Miliki Teknik Sepak Bola Brasil di Euro 2020
Artinya, formasi yang biasanya dipakai untuk taktik ini ialah 4-3-3. Di mana tiga penyerang sebuah tim bisa melakukan perputaran posisi dengan bebas
Timnas Italia sangat memungkinkan untuk menggunakan taktik ini jika dilihat dari 26 pemain yang dipanggil untuk Euro 2020.
Di posisi lini serang, Roberto Mancini memiliki dua variasi yang dapat digunakan.
Pertama ialah memakai striker murni pada diri Ciro Immobile maupun Andrea Belotti.
Atau opsi kedua dapat menggunakan false nine yang mengandalkan fluiditas permainan lini depannya yang bermodalkan kecepatan.
Taktik ini diprediksi akan sukses jika Roberto Mancini memainkan secara bersamaan nama seperti Domenico Berardi, Federico Bernardeschi maupun Federico Chiesa.
Di sisi lain, Mancini juga masih mempunyai opsi pada diri Lorenzo Insigne yang juga bisa diplot untuk memainkan taktik false nine.
Formasi 4-3-3 nampaknya mulai identik dengan Timnas Italia. Mentgingat dalam beberapa pertandingan terakhir, Gli Azzurri selalu menggunakan paten tersebut.
Tidak bsia diraigukan lagi jika Andrea Belotti dan Immobile merupakan dua Attacante yang memiliki insting gol mumpuni.
Namun jika ditinjau ulang, false nine memiliki beberapa kelebihan ketimbang menggunakan sosok striker murni.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.