Diimbangi Timnas Indonesia, Akira Nishino Bicara Nasib Thailand di Kualifikasi Piala Dunia 2022
Thailand harus puas bermain imbang 2-2 saat meladeni perlawanan Timnas Indonesia di Stadion Al-Maktoum, Dubai.
Penulis: Rochmat Purnomo
Editor: Drajat Sugiri
TRIBUNNEWS.COM - Pelatih Thailand, Akira Nishino membahas nasib timnya di Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia Grup G setelah ditahan imbang Timnas Indonesia.
Thailand harus puas bermain imbang 2-2 saat meladeni perlawanan Timnas Indonesia di Stadion Al-Maktoum, Dubai, Uni Emirat Arab (UEA), Kamis (3/5/2021).
Dalam hasil imbang ini, kedua tim saling balas gol dan Thailand selalu bisa unggul lebih dulu.
Tim berjuluk Gajah Perang ini mampu unggul di awal laga menit kelima lewat Narobodin Weerawatnodom.
Baca juga: Timnas Indonesia Imbangi Thailand, Shin Tae-yong Beri Apresiasi & Penilaian Khusus kepada Evan Dimas
Baca juga: Di Balik Hasil Timnas Indonesia, Ada Prediksi Jitu Coach Teco soal Performa Duo Pemain Bali United
Keunggulan Gajah Perang hanya sanggup disamakan Timnas Indonesia setelah terciptanya gol I Kadek Agung Widnyana.
Selepas turun minum, Thailand kembali unggul saat pertandingan baru berjalan lima menit.
Tepatnya menit 50, Adisak Kraisorn memaksa kiper Indonesia Nadeo Agrawinata memungut bola kedua kalinya dari gawangnya,
Namun keunggulan Thailand juga hanya bertahan selama 10 menit.
Kapten Timnas Indonesia, Evan Dimas Darmono menciptakan gol penyeimbang pada menit 60.
Evan Dimas pun menjadi pemain terakhir yang namanya tercatat sebagai pencetak gol di laga ini.
Atas hasil imbang ini, pelatih Gajah Perang, Akira Nishino mengaku kecewa tidak bisa meraih poin penuh.
Ia pun meminta maaf kepada seluruh pendukung Gajah Perang karena gagal mempersembahkan kemenangan.
Baca juga: I Kadek Agung, Pencetak Gol Timnas Indonesia, Ternyata Mimpinya Bela Skuat Garuda Sempat Terancam
Baca juga: Tak Segan Bantai Lawan, Timnas Jepang Ukir Langkah Sempurna di Kualifikasi Piala Dunia 2022
“Kami sudah melakukan yang terbaik sejak latihan. Tapi tidak bisa menang dalam game ini. Saya sangat menyesal," kata Akira Nishino dikutip dari laman Siamsport.
Pelatih asal Jepang ini pun berbicara mengenai peluang lolos Thailand dari Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia Grup G.