Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

HASIL Inggris 1-0 Rumania, Rashford Cetak Gol Penalti. Kenapa Inggris Dicibir Pendukungnya Sendiri?

Timnas Inggris dicibir penonton saat melakukan aksi berlutut sebelum pertandingan, gerakan itu kembali dicemooh oleh sejumlah penonton.

Penulis: Muhammad Barir
zoom-in HASIL Inggris 1-0 Rumania, Rashford Cetak Gol Penalti. Kenapa Inggris Dicibir Pendukungnya Sendiri?
PAUL ELLIS / POOL / AFP
Striker Inggris Marcus Rashford menembak dari titik penalti untuk mencetak gol pertama timnya selama pertandingan sepak bola persahabatan internasional antara Inggris dan Rumania di Stadion Riverside di Middlesbrough, Inggris timur laut pada 6 Juni 2021. 

TRIBUNNEWS.COM, MIDDLESBROUGH- Timnas Inggris berhasil mengungguli Rumania dalam laga uji coba terakhir sebelum Euro 2020 di Stadion Riverside Stadium (Middlesbrough) yang baru berakhir Senin (7/6/2021).

Satu-satunya gol dicetak oleh striker Manchester United, Marcus Rashford. Dia mencetak gol melalui tendangan penalti pada menit Ke-68.

Sepanjang laga Inggris menguasai jalannya pertandingan. Mereka melepaskan 15 kali total tendangan, berbanding Rumania yang hanya melepaskan 9 sepakan ke gawang.

Penalti Marcus Rashford memberi Inggris kemenangan 1-0 atas Rumania dalam pertandingan yang kembali diwarnai cemoohan para pendukung sendiri.

Sebelumnya upaya Dominic Calvert-Lewin membentur mistar dengan sundulan menyambut umpan dari bola mati James Ward-Prowse.

Peluang lainnya diperoleh Jadon Sancho namun juga mengenai tiang gawang dengan sepakan melengkung dari sisi.

Usai laga, Gareth Southgate meminta para penggemar untuk menghormati para pemain.

Gelandang Inggris Jordan Henderson memberi isyarat selama pertandingan sepak bola persahabatan internasional antara Inggris dan Rumania di Stadion Riverside di Middlesbrough, Inggris timur laut pada 6 Juni 2021.
Gelandang Inggris Jordan Henderson memberi isyarat selama pertandingan sepak bola persahabatan internasional antara Inggris dan Rumania di Stadion Riverside di Middlesbrough, Inggris timur laut pada 6 Juni 2021. (SCOTT HEPPELL / POOL / AFP)
Berita Rekomendasi

Timnas Inggris juga dicibir penonton saat melakukan aksi berlutut sebelum pertandingan, gerakan itu kembali dicemooh oleh sejumlah penonton.

Meskipun akhirnya sebagian penonton itu kalah jumlah dengan sebagian penonton lainnya yang memberikan tepuk tangan.

Tapi ejekan dari sebagian penonton terdengar lagi saat pemain Inggris berlutut pada hari Minggu

Gareth Southgate telah meminta para penggemar untuk mendukung tim saat melakukan gerakan berlutut itu.

Para pesepakbola biasa berlutut sebelum setiap pertandingan selama setahun terakhir.

Upaya itu dilakukan sebagai pesan untuk menentang rasisme di semua lapisan masyarakat, setelah kematian George Floyd di Minneapolis, Amerika Serikat Mei lalu.

Manajer Southgate mengatakan tim 'secara kolektif kecewa' tentang reaksi negatif pendukungnya.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
11
9
1
1
21
6
15
28
2
Man. City
12
7
2
3
22
17
5
23
3
Chelsea
12
6
4
2
23
14
9
22
4
Arsenal
12
6
4
2
21
12
9
22
5
Brighton
12
6
4
2
21
16
5
22
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas