Jelang Prancis vs Jerman Grup F Euro 2020 - Modal Les Bleus Ulangi Kemenangan Semifinal Euro 2016
Pasukan Prancis yang dipimpin Didier Deschamps dalam lima pertemuan terakhir melawan Jerman tak pernah kalah.
Penulis: Rochmat Purnomo
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
TRIBUNNEWS.COM - Jelang Prancis vs Jerman dalam pertandingan perdana Grup F Euro 2020.
Laga Grup F Euro 2020 antara Prancis vs Jerman berlangsung di Allianz Arena, Rabu (16/6).
Perseteruan Prancis vs Jerman Euro 2020 dimulai pukul 02.00 WIB, Live RCTI dan Mola TV.
Les Bleus, julukan Prancis, memiliki rekor pertemuan mentereng ketika bertemu Jerman.
Baca juga: 3 Hari Lagi Kick Off Euro 2020 Turki vs Italia, Lippi: Gli Azzurri Enak Ditonton, Ini Link Streaming
Baca juga: JADWAL Live Grup C Euro 2020 di MNC TV, RCTI, dan Mola TV: Austria, Belanda, Ukraina, dan Makedonia
Pasukan yang dipimpin Didier Deschamps tersebut dalam lima pertemuan terakhir melawan Jerman tak pernah kalah.
Rinciannya, Les Bleus meraih kemenangan 3 kali dan sisanya berakhir imbang.
Kemenangan yang dirasa istimewa yakni saat mengalahkan Jerman dengan skor 2-0 di Semifinal Euro 2016.
Statistik tersebut berkesempatan diulangi Prancis saat keduanya bertemu dalam laga perdana Grup F Euro 2020.
Prancis pun memiliki modal meyakinkan untuk mengulangi kemenangan Semifinal Euro 2016 tersebut.
Yakni dengan dua rangkaian uji coba sebagai persiapan Euro 2020 yang berhasil disapu bersih dengan kemenangan meyakinkan.
Dua laga uji coba Prancis sebelum Euro 2020 ialah memaksa Bulgaria dan Wales untuk menyerah dengan skor tiga gol tanpa balas.
Didier Deschamps menilai permainan timnya mulai mengarah kepada yang diinginkannya.
Apalagi, Les Blues dihuni pemain-pemain yang sebagian besar membawa Prancis ke Final Euro 2016 lalu.
Seperti Kylian Mbappe, Olivier Giroud, Antoine Griezmann, N'Golo Kante hingga sang kapten Hugo Lloris.
Baca juga: Bedah Kekuatan Lini Serang Italia di Euro 2020 - Lupakan Catenaccio, Waktunya Wajah Baru Gli Azzurri
Baca juga: EURO 2020 Tinggal Hitungan Hari, Persiapan Spanyol Berantakan Gegara 2 Pemainnya Positif Covid-19