Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Persela Lamongan Siapkan Lapangan Khusus Latihan

Demi mewujudkan cita-cita sebagai klub sepak bola profesional, Persela Lamongan kini terus berbenah.

Editor: Toni Bramantoro
zoom-in Persela Lamongan Siapkan Lapangan Khusus Latihan
tribunjatim
Pembina dan Penasehat Persela Lamongan, Yuhronur Efendi. Persela akan punya lapangan latihan. 

TRIBUNNEWS.COM, LAMONGAN - Demi mewujudkan cita-cita sebagai klub sepak bola profesional, Persela Lamongan kini terus berbenah.

Teranyar, Persela bakal menambah infrastrukur klub yakni lapangan latihan mandiri atau training centre.

Manajemen Laskar Joko Tingkir telah menyiapkan lahan di Jalan Sumargo Lamongan untuk mewujudkan lapangan pribadi tersebut.

"Kami siapkan lahan, nanti di sana akan ada lapangan yang kami khususkan untuk latihan," kata CEO Persela, Yuhronur Efendi seperti dikutip dari situs resmi klub.

Di lahan kosong tersebut nantinya akan dibangun satu lapangan berstandar untuk tim Persela senior.

Di samping lapangan tim senior bakal didirikan lapangan khusus untuk Persela Football Academy (PFA) yang baru saja didirikan.

PFA merupakan transformasi dari akademi sepakbola yang sudah ada sebelumnya, yaitu Lamongan Soccer Academy.

Berita Rekomendasi

PFA terbagi menjadi empat kelompok umur, mulai dari kelompok umur 10 tahun, 12 tahun, 14 tahun serta kelompok umur 16 tahun

Selama ini Persela Lamongan memang belum memiliki lapangan untuk latihan tim.

Mereka selalu berlatih di Stadion Surajaya yang sekaligus menjadi homebase tim untuk menggelar pertandingan resmi.

Menurut rencana, pembangunan lapangan latihan untuk Persela dan PFA akan dimulai tahun ini jika tidak ada kendala.

"Kita siapkan lapangan untuk latihan sendiri dan untuk PFA sendiri. Tentu lapangannya sesuai standar," katanya.

"Ini sudah mulai kita persiapkan, mudah-mudahan tahun ini bisa dikerjakan, karena kita harus pematangan tanah dulu dan sebagainya. Tapi yang jelas kita persiapkan," ujarnya.

Artikel ini telah tayang di TribunJatim.com dengan judul Persela Lamongan Bakal Punya Lapangan Latihan Khusus, di Sini Lokasinya, https://jatim.tribunnews.com/2021/06/10/persela-lamongan-bakal-punya-lapangan-latihan-khusus-di-sini-lokasinya?page=all.

Editor: Taufiqur Rohman

Sumber: Tribun Jatim
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persib
16
11
5
0
29
11
18
38
2
Persebaya
17
11
4
2
22
13
9
37
3
Persija Jakarta
17
9
4
4
25
16
9
31
4
Arema
17
8
4
5
27
21
6
28
5
Bali United
16
8
3
5
24
15
9
27
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas