JADWAL Siaran Langsung Bola Malam Ini, Laga Penentuan Nasib Euro 2020, Tayang Mola TV & RCTI
Simak jadwal siaran langsung bola dalam tajuk Euro 2020 yang telah memasuki babak akhir penyisihan grup, Senin (21/6/2021) hingga Selasa (22/6/2021).
Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Drajat Sugiri
TRIBUNNEWS.COM - Simak jadwal siaran langsung bola malam ini dalam tajuk Euro 2020 yang telah memasuki babak akhir penyisihan grup, Senin (21/6/2021) hingga Selasa (22/6/2021) dinihari.
Pertandingan Euro 2020 malam ini akan diawali terlebih dahulu dari laga pamungkas Grup C.
Belanda yang sudah memastikan diri lolos dari grup tersebut dijadwalkan akan meladeni permainan Makedonia Utara.
Duel yang mempertemukan Belanda kontra Makedonia Utara akan berlangsung di Amsterdam Arena.
Belanda yang dibesut Frank De Boer diunggulkan bisa meraih kemenangan dalam laga ini lantaran kualitas skuat yang mereka miliki.
Baca juga: Efek Domino Kembalinya Thierry Henry Bantu Tangani Belgia di Perhelatan Euro 2020
Baca juga: Euro 2020: Luis Enrique Wajib Selamatkan Wajah Spanyol sebelum Terlambat, Begini Skenarionya
Baca juga: Italia Tanpa Cela, Bukti Tangan Ajaib Roberto Mancini & Sinyal Peringatan di Euro 2020
Kemenangan akan terasa sangat berharga bagi Belanda untuk menyegel status sebagai juara grup dalam perhelatan Euro 2020.
Tak hanya itu, kemenangan juga akan membuat Frank De Boer membuktikan kapasitasnya sebagai pelatih yang bisa diandalkan Belanda.
Jika Belanda mampu mengalahkan Makedonia Utara, maka Tim Oranye akan mengoleksi 9 poin dari 3 laga yang telah dilakoni.
Posisi puncak klasemen pun akan berhasil diamankan Belanda dengan perolehan poin tersebut.
Juara grup terasa penting bagi Belanda lantaran hal itu berpotensi membuat mereka terhindar lawan berat di fase 16 besar nantinya.
Disisi lain, Makedonia Utara yang sudah menelan dua kali kekalahan beruntun tampaknya akan mencoba bermain tanpa beban dalam laga ini.
Pertandingan antara Belanda kontra Makedonia Utara digelar sebelum laga Belgia versus Finlandia tepatnya pada hari ini, Senin (21/6/2021).
Dalam laga lainnya, partai hidup mati tampaknya akan sama-sama dilakoni Ukraina dan Austria.
Baca juga: Hasil Klasemen dan Jadwal Euro 2020 Malam Ini: Momentum Belgia & Belanda Ikuti Kesempurnaan Italia
Dua tim yang masing-masihg masih mengoleksi poin sama tersebut tampaknya memiliki hasrat untuk saling membunuh di laga terakhir.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.