Klasemen Akhir Euro 2020 Grup C - Belanda Sempurna, Austria Ukir Sejarah seusai ke Babak 16 Besar
Klasemen akhir Grup C Euro 2020, di mana Belanda sempurna dengan sembilan angka, Austria jadi pendamping Depay cs ke babak 16 besar.
Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Dwi Setiawan
TRIBUNNEWS.COM - Klasemen akhir Grup C Euro 2020, di mana Belanda sempurna tanpa celah dalam tiga laga.
Di sisi lain, Austria sukses mengukir sejarahnya setelah memastikan diri lolos ke babak 16 besar Euro 2020, Selasa (22/6/2021) dini hari WIB.
Belanda menutup fase Grup C dengan kemenangan meyakinkan atas Makedonia Utara.
Memphis Depay cs sukses menghajar Goran Pandev dkk lewat skor telak 0-3.
Baca juga: KLASEMEN Grup C Euro 2020: Belanda Tatap Titel Juara Grup, Austria & Ukraina Rebutan Jadi Pendamping
Baca juga: Hasil Euro 2020 - Austria Resmi Jadi Lawan Italia di Babak 16 Besar seusai Kalahkan Ukraina 1-0
Tambahan tiga poin membuat Oranje kini mengumpulkan sembilan poin.
Straight tiga laga fase grup dengan kemenangan membuat tim besutan Frank De Boer ini lolos ke babak selanjutnya dengan status juara grup.
Dari tiga pertandingan, Frankie De Jong dan kolega mampu menghasilkan delapan gol dan dua kali kebobolan.
Sedangkan di urutan kedua dihuni oleh Austria.
Tim yang digawangi oleh Marcel Sabitzer, David Alaba dan Arnautovic ini sukses mengukir sejarah baru setelah mengalahkan Ukraina 1-0.
Gol pemasti tripoin pasukan arahan Franco Foda dicetak oleh Christoph Baumgartner (menit ke-21).
Lesakan Baumgartner berawal dari assist cantik David Alaba via skema tendangan penjuru.
Berkat kemenangan ini, Austria sukses mengklaim posisi runner up Grup C sekaligus mendampingi Belanda lolos ke fase 16 besar.
David Alaba cs pun mencetak sejarah.
Sepanjang sejarah, baru kali ini Austria sukses melangkah ke fase gugur Euro 2020.
Jika cakupan diperluas dengan turut menghitung ajang Piala Dunia, maka ini adalah kali pertama sejak 1982 di mana Austria berhasil melaju ke fase knock-out turnamen besar.
Di posisi ketiga dihuni oleh Ukraina yang membukukan tiga poin.
Tim besutan Andriy Shevchenko tersebut masih bisa menapak ke babak 16 besar Euro 2020 melalui posisi tiga terbaik.
Nantinya tiga terbaik akan diambil empat tim yang berasal dari enam grup.
Sedangkan Makedonia Utara yang diperkuat Goran Pandev sepanjang fase grup Euro 2020 gagal menorehkan poin.
Makedonia Utara harus puas menjadi juru kunci grup C dengan nir angka.
Klasemen Grup C Euro 2020
1. Belanda - 9 poin (main: 3 menang: 3, imbang: 0, kalah: 0)
2. Austria - 6 poin (main: 2, menang: 2, imbang: 0, kalah: 1)
3. Ukraina - 3 poin (main: 3, menang: 1, imbang: 0, kalah: 2)
4. Makedonia Utara - 0 poin (main: 3, menang: 0, imbang: 0, kalah: 3)
(Tribunnews.com/Giri)