Swiss vs Spanyol, Tanpa Granit Xhaka yang Terkena Akumulasi Kartu, Swiss Siap Berjuang 120 Persen
Timnas Swiss harus kehilangan pemain penting mereka, Granit Xhaka dalam pertandingan menghadapi Spanyol di babak perempat final
Penulis: Deny Budiman
Editor: Muhammad Barir
Bek jangkung ini mencetak dua gol lewat sundulan kontra Prancis.
Dan itu menjadi ancaman serius untuk duo bek tengah Spanyol, Aymeric Laporte, dan Pau Torres yang nilainya dalam urusan duel udara tak terlalu bagus.
Sebelumnya, gawang Spanyol dibobol lewat skema sundulan oleh duo penyerang jangkung, Robert Lewandowski dari Polandia, dan Mario Pasalic dari Kroasia.
Menurut Kiper Spanyol, Unai Simon, Swiss sama berbahayanya, seperti juga Prancis.
“Ini perempat final, kami tidak bergantung pada lawan kami, kami bergantung pada diri kami sendiri. Kami bermain untuk memenangkan Euro ini dan kami tidak keberatan siapa pun lawan kami. Untuk bisa juara, kami harus menghadapi tim terbaik, " ujarnya kepada wartawan dikutip dari Reuters.
Simon membuat gol bunuh diri fatal kontra Kroasia. Umpan balik dari Pedri gagal ditahan dengan kakinya, yang menjadi gol bunuh diri dari jarak terjauh dalam sejarah Euro.
Namun, menurutnya karakter juara dari tim telah membuat mereka bisa bangkit dari gol bunuh diri itu, dan memukul balik Kroasia.
“Para veteran selalu memberi tahu kami bahwa turnamen besar dimenangkan oleh tim, bukan seorang pemain, dan kami adalah tim. Saya tidak tahu seberapa jauh kami akan melangkah, tetapi semua orang dapat melihat betapa bersatunya kami," ujarnya.
Vladimir Petkovic, pelatih Swiss siap memberikan 120 persen. "Duel melawan Prancis hampir terlalu emosional. Semua pemain saya memberikan 120 persen. Itu mungkin salah satu permainan terbaik tim saya. Kami akan membutuhkan penampilan serupa melawan Spanyol di perempat final," katanya.
Sementara Luis Enrique, pelatih Spanyol siap menghadapi Swiss dengan permainan yang gila-gilaan. "Saya siap untuk bermain gila-gilaan lagi seperti saat mengalahkan Kroasia 5-3. Kami akan tetap bermain dengan cara yang sama. Tak akan main bola-bola panjang, tak akan main bertahan. Kami hanya akan berusaha menguasai bola selama mungkin, dan bermain," ucapnya.
CARA BERLANGGANAN MOLA TV DI HP NONTON PIALA EURO 2020
1. Download Aplikasi Mola TV di APP Store atau PlayStore
2. Login/daftar akun Mola TV.
3. Setelah melakukan Login pada halaman pertama pilih menu profil.