Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Italia vs Inggris: Giorgio Chiellini bilang Selangkah Lagi Italia Realisasikan Target Mancini

Timnas Italia bakal menghadapi Timnas Inggris di partai puncak Euro 2020 di stadion Wembley

Penulis: Toni Bramantoro
zoom-in Italia vs Inggris: Giorgio Chiellini bilang Selangkah Lagi Italia Realisasikan Target Mancini
Matt Dunham / POOL / AFP
(Dari Atas-Kiri) Bek Italia Giorgio Chiellini, Bek Italia Emerson, Gelandang Italia Federico Chiesa, Penyerang Italia Ciro Immobile, Kiper Italia Gianluigi Donnarumma, Bek Italia Leonardo Bonucci, (Dari Bawah-Kiri) Bek Italia Giovanni Di Lorenzo, Gelandang Italia Nicolo Barella, gelandang Italia Marco Verratti, penyerang Italia Lorenzo Insigne, dan gelandang Italia Jorginho berfoto bersama sebelum dimulainya pertandingan sepak bola semifinal UEFA EURO 2020 antara Italia dan Spanyol di Stadion Wembley di London pada 6 Juli 2021. 

TRIBUNNEWS.COM, LONDON - Timnas Italia bakal menghadapi Timnas Inggris di partai puncak Euro 2020 di stadion Wembley, Senin dini hari (12/7/2021).

Kedua tim tentunya sudah menyusun strategi jitu untuk memperoleh hasil terbaik.

Lini pertahanan jadi perhatian kedua tim agar gawang masing-masing bisa menghambat laju pemain lawan tidak menciptakan gol.

Bek Italia Leonardo Bonucci merayakan kemenangan setelah memenangkan pertandingan sepak bola semifinal UEFA EURO 2020 antara Italia dan Spanyol di Stadion Wembley di London pada 6 Juli 2021.
JUSTIN TALLIS / POOL / AFP
Bek Italia Leonardo Bonucci merayakan kemenangan setelah memenangkan pertandingan sepak bola semifinal UEFA EURO 2020 antara Italia dan Spanyol di Stadion Wembley di London pada 6 Juli 2021. JUSTIN TALLIS / POOL / AFP (JUSTIN TALLIS / POOL / AFP)

Dari kubu Timnas Italia sendiri, Pelatih Roberto Mancini tentu mengandalkan Giorgio Chiellini dan Lenonardo Bonucci untuk bertanggung jawab mengamankan daerahnya dari serangan Timnas Inggris, Harry Kane dan Raheem Sterling.

Untuk mengingatkan kembali, Girogio Chiellini dan Leonardo Bonucci adalah pemain yang pernah memperkuat Italia di final Eruo 2012 saat dikalahkan Spanyol dengan skor 4-0.

Kedua pemain itu masih menjadi kepercayaan Roberto Mancini yang menjadi arsitek Timnas Italia usai gagal ke putaran Piala Dunia 2018.

Roberto Mancini
Roberto Mancini (zimbio.com)

Roberto Chiellini dan Leonardo Bonucci pun ada di Timnas Italia saat itu ketika Italia di penyisihan grup kalah agregat gol dari Swedia.

Berita Rekomendasi

"Usai kegagalan di tahun 2017 itu, kami bertekad membentuk tim tangguh, dan ini dibuktikan dengan masuknya Italia ke Final Euro 2020. Ini adalah impian kami bersama pelatih," ungkap Roberto Chiellini.

Giorgio Chiellini mengakui bahwa Roberto Mancini saat diberi kepercayaan melatih Timnas Italia bertekad menjuarai gelaran Euro 2020.

Giorgio Chiellini memimpin Timnas Italia sebagai kapten tim
Giorgio Chiellini memimpin Timnas Italia sebagai kapten tim (Instagram @giorgiochiellini)

"Sekarang apa yang diimpikan Roberto Mancini mendekati kenyataan, tinggal satu langkah lagi merealisasikan," jelas Giorgio Chiellini yang dipercaya menjadi kapten Timnas Italia.

Mantan pemain Timnas Italia, Andrea Barzagli mengakui bahwa Giorgio Chiellini sudah menginjak usia 36 tahun sedangkan Leonardo Bonucci berusia 34 tahun.

Andrea Barzagli
Andrea Barzagli (https://twitter.com/juventusfcid/status)

"Meski sudah berusia, namun kedua pemain itu mampu mematahkan setiap pergerakkan striker lawan. Mereka berdua tembok pertahanan Italia dan mampu bermain di level tinggi," kata Andrea Barzagli yang menjadi pemain saat Italia juara Piala Dunia.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas