Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Perjalanan Argentina Juarai Copa America, Catat 6 Kemenangan & 1 Imbang hingga Messi Borong 3 Gelar

Argentina menjuarai Copa America 2021 dengan statistik 6 kemenangan dan 1 draw. Messi selaku kapten Argentina gelar top skor, assist & pemain terbaik.

Penulis: Rochmat Purnomo
Editor: Husein Sanusi
zoom-in Perjalanan Argentina Juarai Copa America, Catat 6 Kemenangan & 1 Imbang hingga Messi Borong 3 Gelar
CARL DE SOUZA / AFP
Pemain Argentina Lionel Messi dilempar ke udara oleh rekan satu timnya setelah memenangkan pertandingan final turnamen sepak bola Copa America Conmebol 2021 melawan Brasil di Stadion Maracana di Rio de Janeiro, Brasil, pada 10 Juli 2021. Argentina menang 1-0 - Argentina menjuarai Copa America 2021 dengan statistik 6 kemenangan dan 1 draw. Messi selaku kapten Argentina gelar top skor, assist & pemain terbaik. 

TRIBUNNEWS.COM - Argentina berhasil mengamankan trofi Copa America 2021 setelah mengalahkan tuan rumah Brasil skor tipis 1-0 di Stadion Maracana, Minggu (11/7) pagi WIB.

Pahlawan kemenangan Argentina atas Brasil dinobatkan kepada Angel Di Maria yang mencetak satu-satunya gol pada babak pertama menit 22.

Gol tunggal Di Maria ke gawang Ederson Moraes membawa Argentina mengakhiri penantian selama 28 tahun untuk meraih gelar Copa America.

La Albiceleste, julukan Argentina, terakhir kali juara di ajang Copa America adalah tahun 1993, tepatnya 28 tahun silam.

Pemain Argentina Angel Di Maria (kiri) merayakan dengan rekan satu timnya setelah mencetak gol ke gawang Brasil selama pertandingan final turnamen sepak bola Copa America Conmebol 2021 di Stadion Maracana di Rio de Janeiro, Brasil, pada 10 Juli 2021.
Pemain Argentina Angel Di Maria (kiri) merayakan dengan rekan satu timnya setelah mencetak gol ke gawang Brasil selama pertandingan final turnamen sepak bola Copa America Conmebol 2021 di Stadion Maracana di Rio de Janeiro, Brasil, pada 10 Juli 2021. (MAURO PIMENTEL / AFP)

Baca juga: 5 Sorotan Hasil Argentina vs Brasil di Final Copa America 2021: Messi Juara & Munculnya Ksatria Baru

Baca juga: Hasil Argentina vs Brasil: Menang 1-0 di Kandang Selecao, Di Maria Bawa Argentina Juara Copa America

Selain itu, kapten Argentina, Lionel Messi juga sukses memborong 3 gelar dalam Copa America 2021.

Ketiga gelar yang berhasil dikantongi oleh Messi adalah pemegang top skor, assist terbanyak dan pemain terbaik.

Lionel Messi menyandang gelar top skor dengan torehan 4 gol yang juga disamai oleh bomber Kolombia Luis Diaz.

Berita Rekomendasi

Namun, Messi lebih unggul dibandingkan Diaz dalam produktivitas assist yang berhasil mencatatkan sebanyak 5 kali.

Gelar terakhir yang didapatkan peraih 6 Ballon d"Or ini adalah predikat pemain terbaik Copa America 2021.

Dikutip dari Kompas.com, Trofi tersebut sudah dipastikan oleh Conmebol beberapa jam sebelum partai final.

Messi berbagi penghargaan Pemain Terbaik turnamen tersebut bersama dengan teman sekaligus rivalnya, Neymar (Brasil).

"Tak mungkin hanya memilih satu pemain karena kompetisi ini mempunyai dua pemain terbaik," tulis pernyataan Conmebol.

Ini adalah kedua kalinya Lionel Messi menjadi pemain terbaik Copa America setelah 2015.

2 Momen yang terjadi di Final Copa America 2021, pelukan Lionel Messi untuk Neymar hingga melepas medali penghargaan.
2 Momen yang terjadi di Final Copa America 2021, pelukan Lionel Messi untuk Neymar hingga melepas medali penghargaan. (Kolase Instagram)

Baca juga: Brasil Kalah di Final Copa America 2021, Neymar Dapat Pelukan Messi hingga Lepas Medali Penghargaan

Berikut Perjalanan Argentina Juarai Copa America 2021:

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas