Ratu Elizabeth II Kirim Pesan ke Southgate Jelang Final Euro 2021, Kenang Memori Manis 1966
Ratu Elizabeth II mengirimkan pesan ke Gareth Southgate jelang final Euro 2021 Italia vs Inggris.
Penulis: Arif Tio Buqi Abdulah
TRIBUNNEWS.COM - Ratu Elizabeth II mengirimkan pesan ke Gareth Southgate jelang final Euro 2021 Italia vs Inggris.
Inggris akan berlaga di final Euro 2021 melawan Italia di Stadion Wembley pada Minggu (11/7/2021) atau Senin dini hari waktu Indonesia.
Final Euro 2021 ini adalah kali pertama Inggris berlaga di partai puncak Piala Eropa dan kedua dalam turnamen mayor setelah Piala Dunia 1966.
Inggris yang menjadi tuan rumah kala itu berhasil menjadi juara dunia dengan pemainnya Bobby Moore.
Untuk Piala Eropa, capaian terbaik Inggris di Euro adalah peringkat ketiga pada 1968, dua tahun setelah juara dunia.
Setelahnya mereka pernah masuk ke semifinal pada Euro 1996 namun gagal ke final setelah kalah adu penalti dengan Jerman.
Baca juga: Harry Kane dan Raheem Sterling, Pisau Tajam Inggris di Euro 2021, Jaga Keseimbangan Taktik Southgate
Baca juga: Italia vs Inggris: John Stones Anggap Partai Final Seperti Laga Sebelumnya di Penyisihan Grup
Boleh dibilang, Inggris saat ini sedang mencapai generasi emas mereka dan Euro 2021 ini adalah momen terbaiknya.
Bersama Gareth Soutgate Three Lions sebelumnya juga melangkah cukup jauh di Piala Dunia 2018, yakni semifinal.
Perjuangan Inggris melaju ke final Euro 2021 ini mendapat apresiasi tersendiri dari Ratu Elizabeth II.
Sang Ratu telah mengirim pesan pribadi kepada manajer Inggris Gareth Southgate menjelang final Euro 2020, dengan memuji semangat, komitmen, dan kebanggaan pada timnya.
Ratu Elizabeth II yang menduduki takhta Kerajaan Inggris sejak tahun 1952 ini mempunyai kenangan manis tatkala Inggris meraih juara Piala Dunia 1966.
Baca juga: Final Euro 2020 Inggris vs Italia: Harry Kane Harus Menghadapi Adangan Giorgio Gorilla Chiellini
Baca juga: Bjorn Kuipers, Wasit di Final Euro 2021, Musuh Italia dan Inggris yang Idolakan Barcelona
Dia telah melihat apa artinya bagi para pemain untuk memenangkan turnamen besar seperti 55 tahun yang lalu.
"Lima puluh lima tahun yang lalu saya beruntung mempersembahkan Piala Dunia kepada Bobby Moore dan melihat apa artinya bagi para pemain, manajemen, dan staf pendukung untuk mencapai dan memenangkan final turnamen sepak bola internasional besar," ungkap Ratu dalam pesannya, dikutip dari BBC.
"Saya ingin menyampaikan ucapan selamat saya dan keluarga saya kepada Anda semua karena mencapai final Kejuaraan Eropa, dan mengirimkan harapan baik saya untuk besok dengan harapan bahwa sejarah tidak hanya akan mencatat kesuksesan Anda, tetapi juga semangat, komitmen, dan kebanggaan yang telah kamu lakukan sendiri."
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.