Iwan Setiawan: Persela Lamongan Harus Ikut Aturan Pemerintah kata Manajemen
Iwan Setiawan mengaku dirinya diminta oleh manajemen agar tetap mengikuti aturan pemerintah soal PPKM Darurat.
Editor: Toni Bramantoro
TRIBUNNEWS.COM, LAMONGAN - Pelatih Persela Lamingan, Iwan Setiawan mengaku dirinya diminta oleh manajemen agar tetap mengikuti aturan pemerintah soal PPKM Darurat.
"Manajemen meminta ke saya, intinya mengikuti aturan pemerintah," ungkap Iwan Setiawan.
Namun mantan pelatih asal Medan tersebut tidak memungkiri bahwa ia dan jajaran tim pelatih sangat senang jika dengan segera bisa memulai aktivitas tim.
Persela Lamongan menjadi tim kontestan Liga 1 2021 yang paling akhir melakukan persiapan, tim berjuluk Laskar Joko Tingkir itu baru memulai latihan perdana pada 5 Juni lalu di tengah sebagian klub sudah memulai sebulan sebelumnya.
"Memang saya juga sempet sampaikan bahwa kalau dari kami tim pelatih, senang sekali kalau bisa secepatnya bisa kembali melakukan aktivitas latihan. Tinggal kita lihat bagaimana perkembangan lock down ini," kata Iwan Setiawan.
Meski libur diperpanjang, Iwan Setiawan tidak terlalu khawatir soal fisik pemain. Karena ia menilai pemainnya menjalankan tugas dengan baik berdasarkan laporan video yang rutin diberikan pemain.
"Saya setiap hari berhubungan dengan pelatih fisik yang kami tugasi untuk kontrol, termasuk Didik (Ludianto) juga kontrol, sampai sejauh ini pemain cukup baik. Memang dari awal kami mengharuskan mereka kirim video, tapi ada beberapa pemain yang kemarin tidak sempat bikin video, tapi dia WA bahwa dia melakukan aktivitas sesuai dengan program," papar Iwan Setiawan.
Seperti diketahui, Persela Lamongan menunda rencana tim kembali berlatih pada Rabu (21/7/2021) besok sesuai rencana program awal setelah meliburkan tim sejak 4 Juli lalu.
Iwan Setiawan mengakui langkah ini diambil imbas perpanjangan masa Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat Pulau Jawa dan Bali hingga akhir bulan Juli dari rencana awal hanya sampai 20 Juli 2021.
"Baru kemarin saya dihubungi oleh manajemen Persela, dengan perpanjangan PPKM darurat, maka manajemen minta kami untuk meliburkan tim dulu sampai ada perkembangan PPKM Darurat. Artinya kami tidak jadi latihan besok," ujar Iwan Setiawan.
Mengenai masa perpanjangan libur tim, Iwan Setiawan belum menegaskan secara jelas sampai kapan, apakah sampai masa PPKM atau sebelumnya.
Artikel ini telah tayang di TribunJatim.com dengan judul PPKM Darurat Diperpanjang, Persela Lamongan Tunda Rencana Kembali Berlatih, https://jatim.tribunnews.com/2021/07/20/ppkm-darurat-diperpanjang-persela-lamongan-tunda-rencana-kembali-berlatih.
Penulis: Khairul Amin | Editor: Taufiqur Rohman