Kabar Panas Bursa Transfer, Man City Mau Borong Harry Kane dan Jack Grealish Senilai Rp 4,4 Triliun!
Selain kabar Man City mau borong Harry Kane dan Jack Grealish dengan nilai super-fantastis, ada kabar Man United takut kena prank Raphael Verane
Penulis: Hasiolan Eko P Gultom
Gelandang Man City Yangel Herrera Jadi Buruan Atletico
Atletico Madrid dilaporkan menjadi klub terbaru yang ikut menyatakan berminat terhadap gelandang Manchester City, Yangel Herrera.
Mundo Deportivo melaporkan, Atletico berminat merekrut Yangel untuk menggantikan peran Saul Niguez.
Adapun Saul Niguez dikaitkan dengan kepindahannya ke Manchester United.
Sevilla Segera Rekrut Erik Lamela
Bintang Tottenham Hotspur Erik Lamela dilaporkan The Sun telah terlihat di Sevilla menjelang kemungkinan transfer pada transfer window kali ini.
Sevilla dan Spurs dikabarkan sudah sepakat soal transfer Lamela dengan opsi pertukaran.
Demi Erik Lamela, Sevilla bersedia menukar pemainnya, Bryan Gil plus uang cash 29 juta euro.
Baca juga: Bursa Transfer, Chelsea Colong Start dari Man City Buru Wonderkid The Next Paul Pogba Barcelona
Manchester City Mau Borong Harry Kane dan Jack Grealish
Ini menjadi kabar paling panas di bursa transfer.
The Sun melaporkan kalau klub super-kaya Manchester City mau memborong dua pilar utama Timnas Inggris, Harry Kane dan Jack Grealish.
Jika Man City berniat membeli kedua pemain itu dari Tottenham Hotspur dan Aston Villa maka total biaya transfer yang harus dikeluarkan adalah sebesar 225 juta pound atau setara Rp 4.484.648.250.000, empat koma empat triliun!
Kalau kejadian, Manchester City bisa potensi melanggar aturan financial fair play (FFP). Namun, The Sun melaporkan, The Citizen tidak berniat menyerahkan target utama mereka musim panas ini.
Artinya, mereka masih berusaha merekrut Harry Kane dari Tottenham dan Jack Grealish dari Aston Villa.
Baca juga: Kabar Panas Bursa Transfer: Icardi Siap Potong Gaji, Ronaldo di Gerbang Keluar Juventus Menuju PSG