Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Hasil Piala Super Eropa 2021: Chelsea Juara, Kepa Arrizabalaga Jadi Pahlawan

Hasil akhir Chelsea vs Villarreal di UEFA Super Cup 2021, Kamis (12/8/2021)

Penulis: Gigih
zoom-in Hasil Piala Super Eropa 2021: Chelsea Juara, Kepa Arrizabalaga Jadi Pahlawan
Twitter @premierleague
Kiper Chelsea, Kepa Arrizabalaga merayakan kemenangan timnya atas Fulham dalam laga pekan ke-14 Liga Inggris di Stadion Stamford Bridge, London, Minggu (2/12/2018) malam WIB. 

Marcos Alonso benar-benar menjadi momok bagi pertahanan Villarreal, berulang kali ia mampu mengeksploitasi celah yang ditinggalkan Justin Foyth ketika transisi.

Akhirnya gol datang di menit ke-27.

Bermula dari akselerasi Marcos Alonso, ia kemudian memberikan umpan kepada Kai Havertz yang melebar ke kiri.

Dengan tenang, pemain muda asal Jerman ini memberikan umpan tarik kepada Ziyech di depan gawang Asenjo.

Kali ini Asenjo tidak bisa berbuat banyak dan membuat Chelsea unggul 1-0.

Gelandang Chelsea asal Maroko, Hakim Ziyech, merayakan mencetak gol pembuka selama pertandingan sepak bola Piala Super UEFA antara Chelsea dan Villarreal di Windsor Park di Belfast pada 11 Agustus 2021.
Paul ELLIS / AFP
Gelandang Chelsea asal Maroko, Hakim Ziyech, merayakan mencetak gol pembuka selama pertandingan sepak bola Piala Super UEFA antara Chelsea dan Villarreal di Windsor Park di Belfast pada 11 Agustus 2021. Paul ELLIS / AFP (Paul ELLIS / AFP)

Baca juga: Kepindahan Romelu Lukaku Ciptakan Transfer Segitiga: Chelsea, Inter Milan & AS Roma

Baca juga: Siaran Langsung Bola Malam Ini - Chelsea vs Villarreal, Piala Super Eropa, Live SCTV & Vidio.com

Tertinggal satu gol, Villarreal langsung memberi respon.

Trigueros yang bergerak di sisi kanan pertahanan Chelsea memberikan umpan matang ke kotak penalti.

Berita Rekomendasi

Namun Dia, Moreno dan Nino terlambat dalam menyambut bola yang kemudian disapu oleh Zouma.

Peluang terbaik bagi Villarreal datang di menit 32 ketika akselerasi Foyth membuat dirinya tak terkawal.

Mantan pemain Tottenham ini kemudian memberikan umpan terobosan kepada Dia yang berdiri di antara Zouma dan Alonso.

Beruntung Mendy masih mampu mengamankan bola tersebut.

Chelsea lima menit berselang mendapatkan peluang matang ketika sepakan jarak dekat Marcos Alonso harus membuat Asenjo berjibaku menyelamatkan gawangnya.

Sisi kiri pertahanan Villarreal yang dikawal Foyth benar-benar dieksploitasi oleh pemain Chelsea di babak pertama.

Chelsea nyaris menggandakan keunggulan, bermula dari sepakan bebas, bola kemudian diarahkan kepada Rudiger yang berdiri bebas, sayang sepakannya melambung di atas mistar.

Halaman
1234
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas