Perjuangan Michael Edwards Tutupi Aib Liverpool di Bursa Transfer Akhirnya Terbayar
Direktur Olahraga Liverpool, Michael Edwards tak ingin panic buying yang dilakukan klub pada bursa transfer musim dingin lalu terus melekat.
Penulis: Guruh Putra Tama
Editor: Drajat Sugiri
TRIBUNNEWS.COM - Liverpool menjadi klub yang cukup tenang dalam menghadapi bursa transfer musim panas kali ini.
Liverpool praktis baru mendatangkan Ibrahima Konate dari tanah Bavaria dengan nominal yang cukup terjangkau.
Klub berjuluk The Reds itu 'cuma' menggelontorkan uang senilai 36 juta Pounds untuk mengamankan jasa Konate.
Baca juga: Jadwal Liga Inggris 2021 Pekan ke-2, Live Mola TV, Arsenal vs Chelsea, Laga Kandang Liverpool
Bandingkan dengan Manchester City, Manchester United dan Chelsea yang sudah mengeluarkan uang ratusan juta Pounds demi memperbaiki skuat.
Dari sisi kedatangan pemain, tim besutan Jurgen Klopp bisa dibilang irit.
Namun lain cerita ketika para penggemar Liga Inggris menengok ke sektor penjualan pemain.
Direktur Olahraga Liverpool, Michael Edwards menjalankan pekerjaan dengan cukup baik.
Baca juga: Jurgen Klopp Tanpa Kaca Mata Saat Liverpool Kalahkan Norwich Bikin Heboh Netizen
Sejauh ini, klub telah menghasilkan uang kurang lebih 39 juta Poundsterling hasil dari penjualan pemain.
Ditambah lagi, pemain yang dijual tersebut bisa dibilang minim kontribusi bagi pemilik 19 gelar Liga Inggris ini.
Ketiga pemain yang dilego adalah Marko Grujic, Taiwo Awoniyi dan Harry Wilson.
Meski menghasilkan uang cukup banyak, pekerjaan Michael Edwards masih belum selesai.
Ia masih harus menutupi aib Liverpool ketika berbelanja nyeleneh di bursa transfer musim dingin lalu.
Dikutip dari Mirror, pada saat itu The Reds memboyong seorang bek dari klub bernama Preston North End.
Ben Davies, menjadi pemain yang dibyong Edwards untuk menambal lini belakang klub yang ditinggal semua bek tengahnya.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.