Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Misi AC Milan Ikuti Jejak Juventus Lucuti Kekuatan Sassuolo Dekati Kenyataan

Usaha terbaru yang tengah dilakukan AC Milan pada bursa musim panas ini yakni dengan mencoba mengikuti jejak Juventus melecuti kekuatan Sassuolo.

Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Drajat Sugiri
zoom-in Misi AC Milan Ikuti Jejak Juventus Lucuti Kekuatan Sassuolo Dekati Kenyataan
(AFP/MARCO BERTORELLO)
Gelandang Sassuolo Domenico Berardi dari Italia (R) merayakan setelah mencetak gol dengan gelandang Sassuolo Francesco Caputo dari Italia (R 2) selama pertandingan sepak bola Serie A Italia Sassuolo vs Juventus Turin dimainkan secara tertutup pada 15 Juli 2020(AFP/MARCO BERTORELLO) 

TRIBUNNEWS.COM - AC Milan tampaknya masih belum puas dengan pergerakan transfer yang telah dilakukannya pada musim panas ini.

AC Milan tercatat sudah berhasil mengamankan beberapa nama pemain incarannya mulai dari Mike Maignan, Olivier Giroud, Brahim Diaz, hingga Fikayo Tomori.

Hanya saja pergerakan aktif masih dilakukan AC Milan dalam berburu pemain guna menambah kekuatan timnya jelang musim baru kali ini.

Usaha terbaru yang tengah dilakukan AC Milan yakni mencoba mengikuti jejak Juventus melecuti kekuatan Sassuolo.

Sebagai tim papan tengah, Sassuolo sejatinya memiliki beberapa pemain bintang dalam skuatnya.

Baca juga: Federico Bernardeschi, Arsitek yang Hilang di Juventus, Penyelamat Fiorentina & Anak Emas Mancini

Baca juga: Arrigo Sacchi: Jangan Mimpi Terlalu Tinggi, AC Milan Belum Cukup Modal Saingi Juventus

Penyerang Juventus asal Swedia Dejan Kulusevski (kiri) menantang gelandang Italia Sassuolo Manuel Locatelli selama pertandingan sepak bola Serie A Italia Juventus vs Sassuolo pada 10 Januari 2021 di stadion Juventus di Turin.
Penyerang Juventus asal Swedia Dejan Kulusevski (kiri) menantang gelandang Italia Sassuolo Manuel Locatelli selama pertandingan sepak bola Serie A Italia Juventus vs Sassuolo pada 10 Januari 2021 di stadion Juventus di Turin. (MARCO BERTORELLO / AFP)

Sosok Manuel Locatelli menjadi pemain muda potensial yang sejatinya berstatus sebagai eks punggawa AC Milan.

Pemain yang bersinar dalam gelaran Euro 2021 bersama Timnas Italia itu akan segera mengenakan jersey baru yakni Juventus.

Berita Rekomendasi

Sassuolo harus merelakan kepergian Locatelli lantaran Juventus berani menggelontorkan dana sebesar 35 juta euro plus bonus pada musim panas ini.

Tim yang identik dengan jersey warna hijau itupun tak punya pilihan lain kecuali melepas Locatelli.

Baca juga: Ambisi Juventus Rebut Scudetto dari Inter Milan, Karakter Unik Federico Chiesa jadi Kunci Pembeda

Kekuatan Sassuolo berpeluang berkurang mengingat Locatelli menjadi salah satu pemain yang memiliki peran vital di lini tengah.

Belum juga ditinggal pergi Locatelli ternyata Sassuolo berpeluang akan kembali ditinggal pemain andalannya.

Ialah Domenico Berardi yang dikabarkan mempertimbangkan bersedia bergabung dengan AC Milan.

Gelandang Sassuolo Domenico Berardi dari Italia (R) merayakan setelah mencetak gol dengan gelandang Sassuolo Francesco Caputo dari Italia (R 2) selama pertandingan sepak bola Serie A Italia Sassuolo vs Juventus Turin dimainkan secara tertutup pada 15 Juli 2020(AFP/MARCO BERTORELLO)
Gelandang Sassuolo Domenico Berardi dari Italia (R) merayakan setelah mencetak gol dengan gelandang Sassuolo Francesco Caputo dari Italia (R 2) selama pertandingan sepak bola Serie A Italia Sassuolo vs Juventus Turin dimainkan secara tertutup pada 15 Juli 2020(AFP/MARCO BERTORELLO) ((AFP/MARCO BERTORELLO))

Dilansir Sempre Milan, opsi pertimbangan yang dimiliki Berardi pun seakan seperti gayung bersambut mengingat ketertarikan AC Milan kepada sang pemain.

AC Milan memang tengah mempertimbangkan untuk meningkatkan kekuatannya pada pos sayap kanan bagian penyerangan.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Napoli
12
8
2
2
19
9
10
26
2
Atalanta
12
8
1
3
31
15
16
25
3
Fiorentina
12
7
4
1
25
10
15
25
4
Inter Milan
12
7
4
1
26
14
12
25
5
Lazio
12
8
1
3
25
14
11
25
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas