Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Hasil Liga Inggris Liverpool vs Burnley Babak I: The Reds Memimpin Berkat Jota, Gol Salah Dianulir

Liverpool mampu unggul pada babak pertama atas Burnley di Liga Inggris lewat lesakan Diogo Jota (18'), Sabtu (21/8/2021).

Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Dwi Setiawan
zoom-in Hasil Liga Inggris Liverpool vs Burnley Babak I: The Reds Memimpin Berkat Jota, Gol Salah Dianulir
Lindsey Parnaby / AFP
Striker Liverpool asal Portugal Diogo Jota (tengah) merayakan mencetak gol pertama timnya dengan rekan satu tim selama pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Liverpool dan Burnley di Anfield di Liverpool, barat laut Inggris pada 21 Agustus 2021. 

TRIBUNNEWS.COM - Hasil babak pertama laga Liverpool vs Burnley di Liga Inggris, tim tuan rumah mampu memimpin lewat skor 1-0.

Berlangsung di Stadion Anfield, 45 menit pertama, Liverpool mampu unggul atas Burnley lewat lesakan Diogo Jota (18'), Sabtu (21/8/2021).

Diogo Jota sukses mencatatkan namanya di papan skor usai memanfaatkan assist dari Kostas Tsimikas.

Baca juga: Sedang Berlangsung Live Streaming Liverpool vs Burnley Liga Inggris, Berikut Susunan Pemainnya

Baca juga: Link Live Streaming Mola TV, Liverpool vs Burnley Liga Inggris Malam Ini, Tonton via HP di Sini

Striker Liverpool asal Portugal Diogo Jota (kanan) merayakan gol pertama timnya dengan bek Liverpool Trent Alexander-Arnold selama pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Liverpool dan Burnley di Anfield di Liverpool, Inggris barat laut pada 21 Agustus 2021.
Striker Liverpool asal Portugal Diogo Jota (kanan) merayakan gol pertama timnya dengan bek Liverpool Trent Alexander-Arnold selama pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Liverpool dan Burnley di Anfield di Liverpool, Inggris barat laut pada 21 Agustus 2021. (Lindsey Parnaby / AFP)

The Reds Liverpool sejatinya mampu menggandakan keunggulan di menit 27 melalui Mohamed Salah.

Namun sayang, lesakan mantan pemain AS Roma itu dianulir karena terlebih dahulu terjebak offside sebelum menerima sodoran umpan dari Elliott.

Jalan Pertandingan Babak Pertama

Sejak menit awal pertandingan, Liverpool yang bertindak sebagai tuan rumah mencoba mengambil inisiatif serangan lebih dulu.

Berita Rekomendasi

Tekanan dan serang datang bergelombang menghamtam lini pertahanan Burnley.

Meski demikian, The Clarets (julukan Burnley) meski berstatus tim tamu namun tetap memainkan permainan terbuka.

Pressing ketat coba dimainkan Barnes dkk untuk menahan berkembangnya permainan The Reds.

Peluang awal dimiliki Liverpool untuk membuka keunggulan pada menit ketiga.

Memanfaatkan umpan yang disodorkan Trent Alexander-Arnold, Diogo Jota berhasil menyambutnya dengan heading.

Bek Burnley Inggris Ben Mee (kiri) bersaing dengan gelandang Liverpool Mesir Mohamed Salah selama pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Liverpool dan Burnley di Anfield di Liverpool, barat laut Inggris pada 21 Agustus 2021.
Bek Burnley Inggris Ben Mee (kiri) bersaing dengan gelandang Liverpool Mesir Mohamed Salah selama pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Liverpool dan Burnley di Anfield di Liverpool, barat laut Inggris pada 21 Agustus 2021. (Lindsey Parnaby / AFP)

Namun heading dari pemain Timnas Portugal itu masih menyamping dari gawang Burnley kawalan Nick Pope.

Burnley mencoba untuk membalas serangan Liverpool dengan skema counter attack.

Namun kesempatan tim tamu untuk membuka keran gol masih tertahan lini pertahanan tuan rumah.

Memasuki menit ke-5 pertandingan, intensitas permainan kedua tim masih sedang.

Burnley mencoba untuk memainkan umpan direct tertuju ke lini depan untuk membay-pass lini tengah.

Pasalnya beberapa kali pertarungan penguasan bola di sektor gelandang, Liverpool jauh lebih dominan.

Ketika pertandingan menunjukkan menit ke-20, Liverpool mencoba untuk lebih bersabar dalam merangkai serangan.

Ball possession menjadi opsi bagi anak asuh Jurgen Klopp untuk bisa mencari celah di lini pertahanan tim tamu.

The Reds coba untuk meningkatkan intensitas serangan mereka. Sejulah variasi permainan untuk menjebol gawang Burnley dimainkan anak asuh Jurgen Klopp.

Trent Alexander-Arnold yang beroperasi menyisir flank sebelah kanan kerap kali melakukan umpan crossing yang ditujukan ke dalam kotak penalti Burnley.

Namun sejauh 15 menit awal pertandingan, James Tarkowski dkk mampu meredam deburan ombak serangan yang dilancarkan Mohamed Salah dkk.

Gol yang dinanti-nantikan The Reds akhirnya tercipta pada menit ke-18.

Ialah Diogo Jota yang berhasil merobek jala Nick Pope memanfaatkan umpan dari Kostas Tsimikas. The Reds memimpin 1-0.

Burnley mencoba untuk merespons gol yang bersarang dengan menaikkan intensitas serangan.

Tepatnya menit ke-19, tim tamu mendapatkan peluang melalui Josh Brownhill.

Namun sayang, sepakannya dari dalam kotak penalti masih dapat diantisipasi kiper Liverpool, Alisson Becker.

Liverpool sejatinya berhasil menambah keunggulan pada menit ke-27 melalui Mohamed Salah.

Namun sayang, lesakan mantan pemain Chelsea itu dianulir karena terlebih dahulu terjebak offside sebelum menerima umpan dari Elliott.

Jual beli serangan dipertonton kedua tim hingga babak pertama rampung.

The Reds sementara unggul lewat skor 1-0.

Susunan Pemain

Liverpool (4-3-3):

Alisson; Trent Alexander-Arnold, Joel Matip, Virgil Van Dijk, Konstantinos Tsimikas; Jordan Henderson, Naby Keita, Harvey Elliott; Sadio Mane, Diogo Jota, 1Mohamed Salah

Burnley (4-4-2):

Nick Pope; Matthew Lowton, Ben Mee, James Tarkowski, Charlie Taylor; Johann Gudmundsson, Josh Brownhill, Jack Cork, Dwight McNeil; Ashley Barnes, Chris Wood

Berita terkait Liga Inggris

(Tribunnews.com/Giri)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
17
13
3
1
40
17
23
42
2
Chelsea
18
10
5
3
38
21
17
35
3
Nottm Forest
18
10
4
4
24
19
5
34
4
Arsenal
17
9
6
2
34
16
18
33
5
Newcastle
18
8
5
5
30
21
9
29
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas