Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Hasil Liga Inggris: Identitas Arsenal Hilang dan Dalih Arteta Usai Dibekuk Chelsea 2-0

Hasil Liga Inggris, tanggapan Bacary Sagna dari hasil Arsenal vs Chelsea, dan respons Mikel Aeteta.

Penulis: Muhammad Nursina Rasyidin
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
zoom-in Hasil Liga Inggris: Identitas Arsenal Hilang dan Dalih Arteta Usai Dibekuk Chelsea 2-0
JUSTIN TALLIS / AFP
Striker Chelsea Belgia Romelu Lukaku (kedua dari kanan) merayakan mencetak gol pertama timnya pada debutnya selama pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Arsenal dan Chelsea di Stadion Emirates di London pada 22 Agustus 2021. JUSTIN TALLIS / AFP 

TRIBUNNEWS.COM - Awal musim yang buruk dilalui Arsenal di Liga Inggris usai menelan kekalahan 0-2 dari Chelsea di Emirates Stadium, Senin (23/8/2021) dini hari WIB.

Hasil ini adalah kekalahan kedua beruntun dengan jumlah gol yang sama sekaligus mengirimkan tim berjuluk The Gunners itu menempati peringkat 18 klasemen Liga Inggris.

Mantan fullback Arsenal, Bacary Sagna langsung buka suara usai pertandingan melawan Chelsea.

Pemain yang sukses di bawah asuhan Arsene Wenger ini menyebut 'DNA tim sudah hilang'.

Baca juga: Fakta Menarik Arsenal vs Chelsea di Liga Inggris, Rekor Apik Lukaku, The Gunners Dibayangi Degradasi

Sagna meniai, Arsenal yang saat ini Arsenal yang rapuh, Arsenal yang gampang kebobolan dalam setiap kali ia menyaksikan pertandingan The Gunners.

"DNA (identitas) klub hilang," kata Sagna kepada RMC.

"Ketika saya menonton Arsenal sekarang, sejujurnya, saya tahu bahwa mereka akan kehilangan sebagian besar waktu, bahwa sesuatu akan terjadi, bahwa kami akan kebobolan, tujua yang bodoh," sambung Sagna.

Berita Rekomendasi

"Ketika saya masih bermain, siapa pun akan bersemangat untuk bergabung dengan Arsenal, sekarang.... kami telah kehilangan identitas," pungkasnya.

Striker Arsenal asal Gabon Pierre-Emerick Aubameyang (tengah) duduk di bangku cadangan
Striker Arsenal asal Gabon Pierre-Emerick Aubameyang (tengah) duduk di bangku cadangan selama pertandingan sepak bola Liga Inggris antara Arsenal dan Chelsea di Stadion Emirates di London pada 22 Agustus 2021.

Tekanan Mikel Arteta, pelatih Arsenal kian bertambah seiring hasil kekalahan dari Chelsea.

Apalagi pada pekan ketiga The Gunners akan menghadai Manchester City yang sudah hampir pasti sulit dikalahkan oleh mereka.

Baca juga: Hasil Arsenal vs Chelsea Liga Inggris, Lukaku Bawa The Blues Menang 0-2 & Ke Puncak Klasemen

Namun Arteta masih berdalih, apa yang terpikirkan saat ini tidaklah mudah, karena ia tengah menjalani situasi yang sulit dalam tim.

Ada sekitar 9 pemain utama yang absen karena berbagai alasan, cedera dan Covid-19.

Opsi Arteta dengan memainkan pemain muda yang masih minim pengalaman, setidaknya ada lima pemain akademi yang dimainkan saat lawan Chelsea.

"Anda harus memahami sittuasi ini. Kami kehilangan sembilan pemain dan itu sulit. Sejumlah pemain yang absen adalah pemain inti," kata Arteta dikutip dari BBC.

Striker Chelsea Belgia Romelu Lukaku (kedua dari kanan) merayakan mencetak gol pertama timnya pada debutnya selama pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Arsenal dan Chelsea di Stadion Emirates di London pada 22 Agustus 2021.
JUSTIN TALLIS / AFP
Striker Chelsea Belgia Romelu Lukaku (kedua dari kanan) merayakan mencetak gol pertama timnya pada debutnya selama pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Arsenal dan Chelsea di Stadion Emirates di London pada 22 Agustus 2021. JUSTIN TALLIS / AFP (JUSTIN TALLIS / AFP)

Menurut Opta, ini adalah kali pertama bagi Arsenal setelah memainkan 118 musim di empat kasta teratas Liga Inggris, kalah beruntun dalam dua laga pembuka dan tanpa mencetak satu gol pun.

Dan bagi Arteta, ini adalah catatan pilu, hasil melawan Chelsea adalah kekalahan ke-20 Arteta dalam 60 pertandingan mengawal Arsenal.

Jauh lebih buruk daripada catatan Arsene Wenger yang mengalami kekalahan ke-20 pada laga ke-116 nya.

"Saya tidak berpikir klub dalam sejarah mereka menghadapi sesuatu seperti ini (hasil)," ucap Arteta,

"Kami harus menghadapi taantangan. Liga atau klasemen tidak ditentukan pada Agustus. Hal terburuk yang dapat Anda lakukan adalah menyerah. Kami tentu tidak akan melakukan itu," jelasnya.

Baca juga: Hasil Klasemen Liga Inggris 2021, Liverpool dan Chelsea Berebut Puncak, MU Digeser Tottenham

Hasil lengkap Liga Inggris Pekan ke-2

Liverpool vs Burnley, 2-0

Aston Villa vs Newcastle United, 2-0

Crystal Palace vs Brentford, 0-0

Leeds United vs Everton, 2-2

Manchester City vs Norwich City, 5-0

Brighton and Hove vs Watford, 2-0

Southampton vs Manchester United,1-1

Watford vs Tottenham, 0-1

Arsenal vs Chelsea, 0-2

Berita terkait Liga Inggris

(Tribunnews.com/Sina)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
12
10
1
1
24
8
16
31
2
Man. City
12
7
2
3
22
17
5
23
3
Chelsea
12
6
4
2
23
14
9
22
4
Arsenal
12
6
4
2
21
12
9
22
5
Brighton
12
6
4
2
21
16
5
22
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas