Hasil Bola Tadi Malam - Debut Messi dengan PSG, Gol Abraham dengan Roma, Spurs & Arsenal hingga MU
Hasil bola tadi malam dari Liga Inggris, Liga Italia, Spanyol, hingga Prancis, Minggu (29/8) hingga Senin (30/8) dini hari WIB.
Penulis: Muhammad Nursina Rasyidin
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin

TRIBUNNEWS.COM - Hasil bola tadi malam dari Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, hingga Ligue 1 Prancis, Minggu (29/8) hingga Senin (30/8) dini hari WIB.
Hasil pertandingan Eropa di atas menyuguhkan sajian menarik di mana 'debut' menjadi topik utama dalam pembahasan.
Seperti debut Lionel Messi bersama Paris Saint-Germain (PSG) dan gol perdana Tammy Abraham untuk AS Roma di Serie A Liga Italia.
Baca juga: Hasil Reims vs PSG: Les Parisien Menang 2-0, Debut Leo Messi & Brace Mbappe, Duet MNM Belum Sempurna
Baca juga: Hasil Liga Italia - AC Milan Pesta Gol di San Siro, Giroud Samai Catatan Mario Balotelli
Berikut Tribunnews sajikan ulasan hasil pertandingan Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol hingga Ligue 1 Prancis:
Liga Inggris
Ole Gunnar Solskjaer mencapai pertandingan ke-100 bersama Manchester United saat melawan Wolves.
Berlangsung di Mollineux Stadium, Manchester United menang berkat gol Mason Greenwood.
Namun, di balik gol Mason Greenwood ada sosok Raphael Varane yang memberikan assist dalam pertandingan perdananya bersama Setan Merah.
Selain itu, dia bersama Harry maguire juga sukses mengawal gawang De Gea dari kebobolan.
Pada waktu yang berbeda, sang pemuncak klasemen Liga Inggris saat ini ditempati oleh Tottenham.
Hanya Tottenham yang berhasil meraih hasil sempurna dalam 3 pekan Liga Inggris musim 2021/2022.
Dan menariknya, tim asuhan Nuno Espirito Santo ini konsisten dengan mencetak satu gol dan tanpa kebobolan satu gol pun.
Ini kali pertama dalam sejarah klub tanpa kebobolan dalam 3 pertandingan pertama Liga Inggris, menurut Opta.
Selain itu, di saat bersamaan, Tottenham juga kali pertama berada bersebrangan dengan rival London Utara, Arsenal.