Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Jadwal Siaran Langsung BRI Liga 1 2021: Duel Dua Tim Terluka & Misi Borneo FC, Tayang Hari Ini

Persela dan Persipura yang sama-sama mendapatkan kekalahan pada laga perdana akan saling bertemu di laga pekan pembuka matchday kedua BRI Liga 1 2021.

Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Drajat Sugiri
zoom-in Jadwal Siaran Langsung BRI Liga 1 2021: Duel Dua Tim Terluka & Misi Borneo FC, Tayang Hari Ini
BolaSport.com/Muhammad Alif Aziz Mardiansyah
Bendera di sudut lapangan pada laga pembuka BRI Liga 1 2021-2022 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat, Jumat (27/8/2021) malam. Setelah terhenti selama 1,5 tahun akibat pandemi Covid-19, kompetisi Liga 1 kembali digulirkan dengan protokol kesehatan yang ketat. Laga pembuka mempertemukan Bali United kontra Persik Kediri dengan hasil akhir 1-0 untuk keunggulan Bali United. BolaSport.com/Muhammad Alif Aziz Mardiansyah 

TRIBUNNEWS.COM - Simak jadwal siaran langsung pertandingan pekan kedua BRI Liga 1 2021 yang akan dimulai pada hari ini, Jumat (10/9/2021).

Pertandingan pembuka pekan kedua akan menggelar duel dua tim yang sama-sama terluka.

Persela dan Persipura yang sama-sama mendapatkan kekalahan pada pekan perdana akan saling bertemu di Stadion Wibawa Mukti, sore ini.

Sementara itu, misi Borneo FC untuk meraih kemenangan kedua beruntun akan mendapati tantangan sengit dari Persik Kediri.

Logo BRI Liga 1 2021.
Logo BRI Liga 1 2021. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Persik yang juga menelan kekalahan pada laga perdana dipastikan akan tampil lebih ngotot untuk tidak membiarkan Borneo FC memenangkan laga dengan mudah.

Berbagai keseruan laga kompetisi BRI Liga 1 2021 dapat anda saksikan secara langsung Live Indosiar, Vidio.com, dan Ochannel.

Persiapan Persela Jamu Persipura Asuhan Jacksen F Tiago

Berita Rekomendasi

Kekalahan menyakitkan yang diterima Persela saat bertanding melawan PSIS pada pekan perdana membuat tim asal Jawa Timur itu terus berbenah.

Berbagai persiapan dilakukan oleh Iwan Setiawan yang tak lain merupakan pelatih Persela.

Salah satu persiapan yang dilakukan Iwan Setiawan dengan cara mengagendakan simulasi pertandingan untuk menghadapi Persipura pada matchday kedua.

“Jadi waktu persiapan 5 hari itu kita gunakan untuk menghadapi Persipura dengan berbagai ilustrasi-ilustrasi tentang Persipura," jelas Iwan Setiawan dilansir laman resmi Liga Indonesia.

"Dengan segala kelebihan dan kekurangan masing-masing,” tambahnya.

Iwan Setiawan dan pemain Persela Lamongan
Iwan Setiawan dan pemain Persela Lamongan (tribunjatim)

Disinggung terkait masalah taktik yang akan ia terapkan melawan Persipura.

Iwan Setiawan menegaskan timnya sudah mengevaluasi permainan sehingga tak ada kesalahan taktik yang berujung kekalahan pada laga kedua nanti sore.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Borneo
10
6
3
1
16
6
10
21
2
Persebaya
10
6
3
1
9
5
4
21
3
Persib
10
5
5
0
18
8
10
20
4
Bali United
10
6
2
2
16
8
8
20
5
PSM Makasar
11
4
6
1
14
7
7
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas