Hasil BRI Liga 1: 10 Pemain Barito Putera Sukses Tahan Imbang Borneo FC di Derbi Papadaan
Borneo FC dan Barito Putera bermain imbang 1-1 di lanjutan pekan ketiga BRI Liga 1 2021 yang bertajuk Derbi Papadaan.
Penulis: Guruh Putra Tama
Editor: Drajat Sugiri
TRIBUNNEWS.COM - Derbi Papadaan di pekan ketiga BRI Liga 1 2021 antara Borneo FC vs Barito Putera berakhir dengan skor imbang 1-1, Jumat (17/9/2021).
Borneo FC dan Barito Putera harus menunggu hingga babak kedua untuk mencetak gol di pertandingan BRI Liga 1 kali ini.
Barito Putera berhasil unggul terlebih dahulu pada menit ke-62.
Penyerang Luthfi Kamal menjadi pemain yang berhasil menjebol jala Angga Saputra.
Baca juga: Hasil Babak 1 Borneo FC vs Barito Putera: Aditya Harlan Bikin Pesut Etam Frustasi, Skor Tanpa Gol
Keunggulan tim berjuluk Laskar Antasari itu hanya bertahan selama 20 menit.
Borneo FC pada akhirnya berhasil menyamakan kedudukan pada menit ke-82 melalui titik putih.
Amrullah Muhammad dilanggar dalam kotak 16 besar oleh Bayu Pradana.
Wasit tanpa ragu menunjuk titik putih dan memberi 'hadiah' pahit bagi Bayu Pradana dengan kartu kuning kedua.
Baca juga: Nonton Live Streaming Persikabo 1973 vs Persik Kediri di BRI Liga 1 2021, Akses Sini, Gratis!
Otomatis, akumulasi kartu tersebut membuatnya harus mandi lebih cepat.
Pesut Etam berhasil memanfaatkan tendangan 12 pas itu melalui eksekusi yang dilakukan Filho.
Jalannya Laga
Borneo FC dan Barito Putera langsung menampilkan pemain terbaik mereka dalam laga yang bertajuk Derbi Papadaan ini.
Boaz Solossa turun sejak menit awal bagi Borneo FC.
Sedangkan dari sisi Barito, Rizky Pora tampil sebagai starter.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.