Lazio vs AS Roma, Bukan Big Match Biasa di Liga Italia - Aroma Chelsea & Taktik Mourinho Lawan Sarri
Sorotan Liga Italia di Derby della Capitale antara Lazio vs AS Roma di Liga talia, aroma helsea tercium di giornata keenam.
Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Dwi Setiawan
TRIBUNNEWS.COM - Grande Partita giornata enam Serie A Liga Italia akan mempertemukan dua tim asal Kota Roma, Lazio dan AS Roma.
Laga sarat gengsi bertajuk Derby della Capitale antara Lazio vs AS Roma akan berlangsung di Stadion Olimpico, Minggu (26/9/2021) pukul 23.00 WIB.
Baik AS Roma dan Lazio jelas mematok tiga poin sebagai target yang dihasilkan pada laga akhir pekan Liga Italia ini.
Namun terlepas dari itu, duel Lazio vs AS Roma dapat disebut sebagai BBB alias Bukan Big Match Biasa.
Baca juga: Aksi Preman San Siro Bikin Lazio Ciut Nyali & Senyuman Pedro Redakan Amarah Bomber AC Milan
Baca juga: Tumbuhnya Ikatan Cinta Tammy Abraham & AS Roma, Bekal Lakoni Derby della Capitale
Mengapa demikian?. Rivalitas yang dimiliki kedua tim dikabarkan lebih kental ketimbang derby Milan ataupun Turin.
Meski dua klub Kota Roma ini tengah mengalami kemerosotan prestasi, namun tiap kali Derbi della Capitale tersaji, banyak cerita dan insiden yang mewarnai.
Adu gengsi kedua tim tak hanya terbatas ada rivalitas maupun prestasi, namun juga merambah ke pendukung kesebelasan kedua tim.
Fanatisme yang dimiliki Laziale maupun Romanisti disebut sangatlah kuat.
Mereka lebih rela tim kesayangannya degradasi ketimbang harus menerima kenyataan klub rival menjadi juara Scudetto.
Giallorossi (AS Roma) di bawah kendali Jose Mourinho baru menunjukkan performa yang menanjak.
Serigala Ibu Kota kini menduduki tangga kedua klasemen Liga Italia lewat koleksi 12 poin.
Tercatat, Lorenzo Pellegrini dkk membukukan empat kemenangan dan sekali imbang dari lima laga yang telah dilakoni.
Adapaun Lazio memang sempat tampil menggbrak di awal-awal musim.
Namun racikan Allenatore baru, Maurizio Sarri belum terlalu nyetel dengan skuat Lazio.