Berita Chelsea, Inilah Wonderkid Pengganti Kante, Bek The Blues Mau ke Spanyol, Tuchel Jawab Conte
Thomas Tuchel Jawab Kritik Antonio Conte Soal mulai Melempemnya Romelu Lukaku di CHelsea. Bek The Blues mau ke Spanyol
Penulis: Hasiolan Eko P Gultom
Thomas Tuchel menegaskan Romelu Lukaku tidak memiliki masalah di Chelsea.
Ujaran Tuchel itu merujuk pada pada kritik mantan pelatih Inter Milan, Antonio Conte yang menyebut Chelsea belum bisa memanfaatkan sang striker secara baik dan benar.
Lukaku telah mencetak empat gol sejak kembali ke Stamford Bridge tetapi belum mencetak gol dalam empat penampilan terakhirnya.
Chelsea juga kepayahan dalam kekalahan 1-0 dari Manchester City akhir pekan lalu di mana Lukaku gagal mencatatkan tembakan ke gawang sepanjang pertandingan.
Baca juga: Berita AC Milan, Trio Class of 99 Andalan Baru Stefano Pioli, Atalanta Vs Milan Live RCTI 01.45 WIB
Pemain berusia 28 tahun itu juga hanya memiliki satu upaya tepat sasaran saat kalah 1-0 dari Juventus di Liga Champions awal pekan ini.
Berbicara tentang peforma Romelu Lukaku di Chelsea, Conte mengatakan, “Saya rasa Chelsea belum menemukan cara untuk menggunakannya".
“Dia adalah striker yang sangat spesifik. Membawa Lukaku ke dalam kotak, dia berbahaya. Namun, ketika dia mulai dari lini tengah, dia sangat cepat,".
“Sangat sulit untuk menemukan pemain yang sama-sama menjadi target man tetapi juga bisa berlari dari lini tengah.”
Ketika ditanya tentang kritik Conte itu, Thomas Tuchel menjawab Lukaku sudah memiliki fungsi yang bekerja secara baik, laga melawan Tottenham adalah buktinya.
“Dia (Conte) jelas tidak ada di televisi setelah pertandingan Tottenham," kata Tuchel.
“Saya tidak merasa tersinggung, dia punya hak. Dia ada di studio TV. Saya bahkan melihatnya ketika saya sedang mandi sebelum pertandingan di hotel," kata dia.
“Saya melihatnya berbicara tentang kami dan saya melihat semua gambar antara Romelu dan para pemain kami dari pertandingan Tottenham. Mereka berbicara tentang permainan penghubung dari Romelu, dan seberapa kuat dia dan seberapa banyak dia mencetak gol sehingga mereka memujinya," kata Thomas Tuchel dilansir metro.co.uk.
“Saya bisa melihatnya (soal Chelsea menuai hasil minor) tetapi itu bukan masalah Romelu Lukaku.
“Tim lain telah mengubah struktur mereka untuk menutup Romelu tetapi ada solusi untuk ini. Kami ada di dalamnya," kata Tuchel. (oln/*)