Hasil Liga Prancis, Rekor 8 Kemenangan PSG Diputus Rennes, Pochettino Soroti Ketajaman Messi Cs
Mauricio Pochettino pun merasa kecewa dengan peforma anak asuhnya yang kesulitan mencetak gol.
Penulis: Rochmat Purnomo
Editor: Husein Sanusi
Rennes sendiri tak tinggal diam dan gantian menyerang pada menit kesembilan lewat skema rebound.
Gaetan Laborde memanfaatkan bola rebound yang mengarah kepadanya dengan sebuah tembakan ke arah gawang PSG.
Kesempatan Laborde sanggup dimentahkan oleh Gianluigi Donnarumma.
Penyelamatan berikutnya Donnarumma dilakukan pada menit ke-15 yang memotong sebuah operan terobosan.
Beberapa menit kebelakang, permainan PSG diimbangi oleh Rennes sehingga menyebabkan jual beli serangan terjadi.
Gawang Donnarumma kembali mendapatkan ancaman pada menit 21 melalui pergerakan individu Kamal Deen Sulemana.
Ia berhasil melewati satu pemain PSG dan langsung memutuskan dengan sebuah tembakan yang melebar tipis ke kiri.
Kartu kuning pertama keluar dari saku wasit untuk tuan rumah akibat pelanggaran yang dilakukan Laborde.
Peluang berbahaya lahir menit 31 untuk PSG yang mendapatkan tendangan bebas dekat dengan kotak penalti Rennes.
Messi maju sebagai eksekutor dan mengarahkan langsung yang bolanya mengenai mistar gawang.
Hanya berselang dua menit, Messi juga gagal mengkonversikan gol setelah mendapatkan bola rebound di pertahanan lawan.
PSG yang menguasai permainan dikejutkan dengan sebuah gol dari Rennes pada penghujung laga.
Tepatnya menit 45, Laborde akhirnya mengalahkan Donnarumma yang tidak berhasil menghalau bola tendangannya.
Berawal dari umpan Kamal, Laborde pun sanggup menjangkaunya dan mengarahkan sebuah tembakan ke pojok kiri gawang.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.