Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Seri 1 BRI Liga 1 Rampung: Catatan Menarik, Klasemen, hingga Top Skor, Persija & Persib Belum Kalah

Hasil seri pertama BRI Liga 1 2021, sisi menarik, top skor, dan catatan tim, Persija & Persib Belum kalah.

Penulis: Muhammad Nursina Rasyidin
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
zoom-in Seri 1 BRI Liga 1 Rampung: Catatan Menarik, Klasemen, hingga Top Skor, Persija & Persib Belum Kalah
Tribunnews/JEPRIMA
Selebrasi pemain Persija Jakarta Otavio Dutra bersama Marco Simic usai mencetak gol kegawang PSIS Semarang pada Babak pertama Kompetisi BRI Liga 1 di Stadion Indomilk, Tangerang, Minggu (12/9/2021). Tribunnews/Jeprima 

Namun menariknya, Persib menutup pekan keenam dengan empat laga beruntun imbang, sementara Persija menutup dengan kemenangan.

Persija sekaligus memperpanjang tren negatif Persiraja menjadi tim yang selalu kalah dalam empat pertandingan terakhirnya di BRI Liga 1.

Kekalahan tersebut semakin membuat Laskar Rencong merana di dasar klasemen BRI Liga 1 yang baru mengoleksi 3 poin.

Namun jangan salah, penyerang mereka, Paulo Henrique menjadi pesaing kuat gelar top skor musim ini karena telah mencetak lima gol, sama dengan torehan Ilija Spasojevic dan selisih satu angka dengan King Eze.

Tim paling produktif disandang Bhayangkara FC dengan torehan 10 gol.

Robert Alberts bersama jajaran pelatihnya memberikan pemahaman taktik kepada seluruh pemain Persib Bandung
Robert Alberts bersama jajaran pelatihnya memberikan pemahaman taktik kepada seluruh pemain Persib Bandung (Dok: Persib Bandung)

Hal itu juga dibarengi degan catatan kebobolan paling sedikit (4), sama dengan Persib dan Arema FC.

Enam dari 10 gol Bhayangkara FC dicetak oleh mantan penyerang Persib, Ezechiel N Douassel yang membuat namanya saat ini bercokol di daftar teratas top skor BRI Liga 1.

Berita Rekomendasi

Arema FC juga menutup seri pertama dengan manis setelah melalui 3 laga awal musim ini dengan ketar-ketir.

Singo Edan imbang di laga pertama, kemudian kalah dari PSS Sleman, dan imbang lagi saat melawan PSIS.

Namun, saat melawan Persipura, Arema FC mampu membawa pulang 3 poin berkat gol Carlos Fortes.

Gol tersebut merupakan gol debut Carlos Fortes untuk Arema Fc dan di BRI Liga 1, sekaligus mempersembahkan kemenangan perdana untuk Singo Edan.

Tren positif itu ternyata berlanjut saat melakoni Derbi Jatim melawan Persela.

Carlos Fortes memborong dua gol dalam waktu 22 menit di babak pertama, dan sebiji gol tambahan dicetak oleh M Rafli.

Arema FC yang sebelumnya berada di papan tengah langsung menyodok ke peringkat enam dengan koleksi 9 poin, selisih satu angka dari Persija dan Persib.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persebaya
11
7
3
1
11
6
5
24
2
Persib
11
6
5
0
19
8
11
23
3
Borneo
11
6
3
2
16
7
9
21
4
Bali United
10
6
2
2
16
8
8
20
5
PSM Makasar
11
4
6
1
14
7
7
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas