3 Pemain Gabung TC Timnas U-19, Persib Terancam Tanpa Beckham hingga Bayu di Seri Kedua BRI Liga 1
Ketiga pemain Persib Bandung yang diproyeksikan mengikuti TC Timnas Indonesia U-19 adalah Beckham Putra Nugraha, Bayu Mohamad Fiqri, dan Aqil Savik.
Penulis: Rochmat Purnomo
Editor: Gigih
TRIBUNNEWS.COM - Persib Bandung yang saat ini berada di posisi kelima klasemen BRI Liga 1 2021 mengirimkan tiga pemainnya untuk gabung TC Timnas Indonesia U-19.
Ketiga pemain Persib Bandung yang diproyeksikan mengikuti TC Timnas Indonesia U-19 adalah Beckham Putra Nugraha, Bayu Mohamad Fiqri, dan Muchamad Aqil Savik.
Mereka dipersiapkan untuk tampil pada babak kualifikasi Piala Asia U-23 di Uzbekistan 2022.
Dikutip dari laman Persib Bandung, pemanggilan ini disampaikan PSSI melalui surat bernomor 5445/AGB/415/X-2021.
Baca juga: Shin Tae-yong Bahas Penampilan 3 Pemain Debutan Timnas Indonesia hingga Kondisi Cedera Rumakiek
Baca juga: Timnas Indonesia Pecundangi Taiwan 2-1, Shin Tae-yong Kantongi Dua Kelemahan Garuda
Rencananya Timnas Indonesia U--19 akan melakukan pemusatan latihan pada 12 -22 Oktober 2021 di Tajikistan.
Setelah program TC tersebut, Gardua Muda akan mengarungi laga kualifikasi Piala Asia U-23, mulai 23 Oktober – 1 November 2021.
“Maka dengan ini PSSI memanggil, Sdr. Muchamad Aqil Savik, Sdr. Bayu Mohamad Fiqri, dan Sdr. Beckham Putra Nugraha untuk mengikuti pemusatan latihan dan AFC U-23 Asian Cup Uzbekistan 2022,” tulis Sekretaris Jenderal PSSI, Yunus Nusi dalam surat tersebut.
Dengan pemanggilan ini, Bayu, Beckham dan Aqil diharapkan bisa bergabung dengan pemain lainnya pada Sabtu (9/10/2021) di Jakarta.
Di sisi lain, hal ini juga berdampak pada kontribusi ketiganya untuk membela Persib Bandung di seri kedua BRI Liga 1 2021.
Kemungkinan terbesar para pemain muda Maung Bandung itu akan di seri dua Liga 1 2021/2022, pertengahan bulan ini.
Sebelumnya pelatih Persib Bandung, Robert Alberts memberikan kabar buruk mengenai kondisi sang kiper andalannya I Made Wirawan.
Robert Alberts secara terang-terangan tak mencamtumkan nama I Made Wirawan dalam daftar penjaga gawang Persib Bandung selama seri kedua BRI Liga 1 2021.
Pelatih asal Belanda itu telah menyiapkan Teja Paku Alam, Muhammad Natshir dan Muchamad Akil Saviq sebagai gantinya.
Hal itu disampaikannya selepas memimpin latihan penggawa Maung Bandung di Stadion GBLA, Rabu (6/10/2021).
Baca juga: Jabar Naik ke Puncak Klasemen PON, Ridwan Kamil: Ayo Jabar Gaskeun! Persib Jangan Jadi Juara Remis
Baca juga: Usung Misi Bangkit di Seri Kedua BRI Liga 1 2021, Persib Bandung Jadwalkan Latihan Pagi & Sore
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.