Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Curva Sud Persita 1953 Berharap Persita Tangerang Tundukkan Laskar Padjajaran

Hasil tiga kali imbang Persita Tangerang di Liga 1 Indonesia membuat suporternya mulai bersuara.

Editor: Toni Bramantoro
zoom-in Curva Sud Persita 1953 Berharap Persita Tangerang Tundukkan Laskar Padjajaran
Tribunnews/JEPRIMA
Selebrasi pemain Persita Tangerang 

Laporan Reporter WARTAKOTALIVE.COM, Rafsanzani Simanjorang

WARTAKOTALIVE.COM, TANGERANG - Hasil tiga kali imbang Persita Tangerang di Liga 1 Indonesia membuat suporternya mulai bersuara.

Meski berada di posisi 10 klasemen sementara, namun perolehan poin Persita hanya terpaut empat poin dari zona degradasi.

Mau tak mau, Persita harus memenangkan laga berikutnya guna menjaga posisi aman. Salah satunya yakni laga melawan PS Tira Persikabo pada Jumat (22/10/2021) mendatang.

Hal ini disebutkan oleh salah satu suporter Persita Tangerang, Curva Sud Persita 1953.

Curva Sud Persita bahkan menilai Persita seakan kehilangan daya juang di laga terakhirnya kala imbang 1-1 kontra Persiraja Banda Aceh, pekan lalu.

Curva Sud Persita 1953, komunitas suporter Persita Tangerang
Curva Sud Persita 1953, komunitas suporter Persita Tangerang (wartakota)

"Intinya jangan imbang lagi kalau masih mau bertahan di Liga 1. Kemarin melawan Persiraja kami kecewa melihat permainan tim yang kurang tenang dalam menguasai bola," ujar Deden selaku sosok yang dituakan di Curva Sud Persita 1953, Rabu (20/10/2021).

Berita Rekomendasi

Pihaknya pun tak muluk-muluk, hanya meminta raihan maksimal tim kala bersua laskar Padjajaran, Jumat mendatang.

Tak hanya itu, pihaknya berharap agar daya juang pemain bisa kembali terlihat, persis kala para Pendekar Cisadane bermain imbang melawan Borneo FC, 2 Oktober lalu.

Dimana dengan 10 pemain, Persita mampu menyamakan kedudukan dari ketertinggalam 0-2 menjadi 2-2.

Melawan Tira-Persikabo, Curva Sud pun berharap agar daya juang itu dapat kembali ditunjukkan oleh para pemain yang diturunkan nantinya.

"Insya Allah kalau skuad lengkap, bisa menang lawan Tira-Persikabo, meskipun main mereka makin baik," lanjut Deden.

Ada pun sejak kekalahan atas Bali United, pada 24 September lalu, Persita belum pernah merasakan lagi yang namanya poin tiga. Persita bermain imbang tiga kali berturut-turut yakni melawan Persija Jakarta (1-1), Borneo FC (2-2), Persiraja Banda Aceh (1-1). 

Persita pun saat ini mengoleksi sembilan poin dari tujuh laga, dan terpaut empat poin dari zona degrasi.

Sumber: Warta Kota
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persebaya
11
7
3
1
11
6
5
24
2
Persib
11
6
5
0
19
8
11
23
3
Borneo
11
6
3
2
16
7
9
21
4
Bali United
11
6
2
3
16
9
7
20
5
PSM Makasar
11
4
6
1
14
7
7
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas