Skenario ke 8 Besar & Degradasi Grup C Liga 2, Asa PSCS & PSIM, HW & PSG Pati, Persis Aman?
Berikut skenario klub yang lolos ke 8 besar dan degradasi Liga 2 dari grup C, antara PSCS dengan PSIM, PSG Pati dengan Hizbul Wathan.
Penulis: Muhammad Nursina Rasyidin
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
TRIBUNNEWS.COM - Dua pekan tersisa dari penyisihan grup Liga 1 2021 semakin menarik, terutama dari grup C yang dihuni Persis Solo, PSIM Yogyakarta, PSCS Cilacap, PSG Pati, Persijap Jepara, dan Hizbul Wathan (HW).
Dari hasil pekan kedelapan, hasil mengejutkan datang dari sang pemuncak klasemen Persis Solo yang kalah dari PSIM Yogyakarta.
Derbi Mataram, sebutan laga untuk kedua tim itu dimenangkan PSIm dengan skor tipis 0-1.
Kekalahan tersebut menjadi kekalahan perdana Laskar Sambernyawa, julukan Persis pada musim ini.
Tak hanya itu, kekalahan tersebut membuat situasi di grup C untuk lolos ke babak 8 besar kian sengit.
Baca juga: Persipura Jayapura dengan Jacksen F Tiago Resmi Putus Hubungan, Merapat ke Persis Solo?
PSIM Yogyakarta berhasil mengkudeta posisi PSCS Cilacap yang duduk di peringkat dua menyusul hasil imbang tanpa gol dari Hizbul Wathan.
Saat ini, Persis Solo mengoleksi 17 poin, diikuti PSIM Yogyakarta (13), dan PSCS Cilacap (13) diperingkat 3.
Tidak hanya persaingan lolos ke babak delapan besar Liga 2, tetapi juga siapa tim yang bakal terdegradasi, antara Persijap, PSG Pati, dan Hizbul Wathan.
Untuk Persijap Jepara dipastikan bakal bertahan di Liga 2 musim depan.
Baca juga: Didesak Mundur, Eko Purdjianto Janjikan Hal Ini Seusai Persis Solo Dibekap PSIM Yogyakarta
Anak asuh Jaya Hartono berhasil mengumpulkan 11 poin dari delapan pertandingan penyisihan grup.
Mereka unggul tujuh angka dari PSG Pati, dan delapan angka dari Huzbul Wathan.
Dari dua pertandingan yang tersisa dengan enam poin maksimal, tidak akan mungkin bagi PSG Pati dan Hizbul Wathan mengejar Persijap.
Sementara bagi PSG Pati dan Hizbul Wathan bakal berjuang sekuat tenaga untuk bertahan di Liga 2 musim depan dari dua pertandingan yang tersisa.
Skenario ke 8 Besar