Hasil Salernitana vs Juventus Liga Italia Babak I - Skor 0-1, Dybala Cetak Gol Sambil Terjatuh
Sambil terjatuh, Dybala cetak gol roket untuk membawa Juventus unggul 01- dari Salernitana di babak pertama pada pekan ke-15 Liga Italia.
Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Dwi Setiawan
TRIBUNNEWS.COM - Juventus berhasil menutup 45 menit babak pertama dengan keunggulan 0-1 atas Salernitana pada pekan ke-15 Liga Italia, Rabu (1/12/2021).
Terhampar di Stadio Arechi, Juventus berhasil mengoyak gawang Salernitana melalui Pualo Dybala di menit ke-21.
Lesakan pemain berjuluk La Joya ini ditorehkan memanfaatkan assist Dejan Kulusevski.
Kombinasi DD (Dejan-Dybala) menghantarkan Si Nyonya Tua mampu leading.
Baca juga: Untung Ronaldo Sudah Cabut, Juventus Terancam Degradasi ke Serie B & Titel Gelar Scudetto Dicopot
Baca juga: Juventus yang Kehilangan Arah, Masalah Skema Allegri, Kejutan Bonucci, Beban Dybala dan Chiesa
Uniknya, lesakan Dybala dari luar kotak penalti dilakukan saat striker asal Argentina itu dalam kondisi terjatuh.
Meski demikian, Salernitana yang menyandang status tuan rumah masih memiliki 45 menit kedua untuk menyamakan atau bahkan membalikkan kedudukan.
Jalan Pertandingan Babak Pertama
Juventus tampil menekan sejak babak pertam dimulai. Serangan demi serangan terus dilancarkan klub Liga Italia asal Turin itu.
Sebaliknya, Salernitana yang menyandang status sebagai tuan rumah kesulitan untuk mengembangkan permainan,
Juventus mengandalkan tuah Paulo Dybala untuk bisa menjebol gawang tuan rumah kawalan Belec.
Dybala tak bekerja sendirian, ia ditopang oleh Moise Kean maupun Dejan Kulusevski.
Lepas dari 10 menit babak pertama, Bonazzoli dan kolega mencoba untuk keluar dari tekanan Juventus.
Bedanya, Salernitana mencoba untuk bermain lebih sabar dalam membuild-up serangan.
Sedangkan Juventus langsung mengalirkan bola ke lini depan begitu memegang bola.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.