Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Paris Saint-Germain Jadi Incaran Cristiano Ronaldo Jika Kylian Mbappe Hengkang ke Real Madrid

Agen Cristiano Ronaldo, Jorge Mendes, percaya bahwa Kylian Mbappe akan meninggalkan Paris Saint-Germain (PSG) demi pergi ke Real Madrid.

Editor: Toni Bramantoro
zoom-in Paris Saint-Germain Jadi Incaran Cristiano Ronaldo Jika Kylian Mbappe Hengkang ke Real Madrid
JOSE JORDAN / AFP
Pemain depan Manchester United Portugal Cristiano Ronaldo bereaksi selama pertandingan sepak bola Grup F Liga Champions UEFA antara Villarreal CF dan Manchester United, di stadion La Ceramica di Vila-real pada 23 November 2021. 

TRIBUNNEWS.COM, MANCHESTER - Agen Cristiano Ronaldo, Jorge Mendes, percaya bahwa Kylian Mbappe akan meninggalkan Paris Saint-Germain (PSG) demi pergi ke Real Madrid.

Sebagai imbalannya, menurut El Nacional, Jorge Mendes berharap PSG menggunakan sebagian dari pendapatan mereka dari penjualan untuk membeli Cristiano Ronaldo.

Ini artinya kita bisa saja melihat dua pemain terbaik dunia yang bersaing selama 1 dekade lebih, Lionel Messi dan Ronaldo, bermain di tim yang sama.

Cristiano Ronaldo memang pernah mengatakan bahwa ia bermimpi untuk pensiun di Man United.

Pemain depan Prancis Kylian Mbappe merayakan setelah mencetak gol selama pertandingan sepak bola kualifikasi Piala Dunia FIFA 2022 antara Prancis dan Kazhakstan di stadion Parc des Princes di Paris, pada 13 November 2021.
Pemain depan Prancis Kylian Mbappe merayakan setelah mencetak gol selama pertandingan sepak bola kualifikasi Piala Dunia FIFA 2022 antara Prancis dan Kazhakstan di stadion Parc des Princes di Paris, pada 13 November 2021. (FRANCK FIFE / AFP)

Namun ia mengaku masih membuka kemungkinan untuk bermain di klub lain, terutama di Portugal.

Pemain 36 tahun itu juga punya mimpi untuk kembali ke Sporting CP, klub profesional pertama yang ia bela.

Seperti diketahui Cristiano Ronaldo baru saja kembali ke Liga Inggris setelah melakukan transfer dari Juventus ke Manchester United pada musim panas ini.

Berita Rekomendasi

Meski belum ada semusim bermain di Liga Inggris, Cristiano Ronaldo dikabarkan akan meninggalkan Man United dalam waktu dekat.

Namun ada satu hal yang bisa mengusik keberadaan Cristiano Ronaldo yaitu kedatangan Ralf Rangnick sebagai pelatih baru.

Jorge Mendes
Jorge Mendes (zimbio.com)

Meski hanya sementara di Man United, Rangnick tetap punya pengaruh besar di klub.

Dia juga akan menjadi orang yang paling berpengaruh untuk memilih pelatih permanen untuk klub berjuluk Setan Merah itu di masa depan.

Cristiano Ronaldo, meskipun menjadi salah satu pemain terbaik sepanjang masa, disebut tidak cocok untuk tekanan tinggi.

Ralf Rangnick
Ralf Rangnick (TWITTER.COM/BARCAUNIVERSAL)

Sementara Ralf Rangnick adalah pelatih yang dikenal dengan penuh tekanan baik di dalam maupun luar lapangan.

Pelatih asal Jerman itu bahkan dikenal dengan julukan ‘Bapak Gegenpressing’.

Hal ini membuat orang bertanya-tanya apakah Ralf Rangnick akan mengeluarkan Cristiano Ronaldo dari daftar pemain utama atau bahkan membuangnya sama sekali.

Sumber: SuperBall.id
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
25
18
6
1
60
24
36
60
2
Arsenal
25
15
8
2
51
22
29
53
3
Nottm Forest
25
14
5
6
41
29
12
47
4
Man. City
25
13
5
7
52
35
17
44
5
Bournemouth
25
12
7
6
44
29
15
43
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas