Skenario Timnas Indonesia Lawan Singapura di Semifinal Piala AFF 2021, Syaratnya Pukul KO Malaysia
Tiga skenario Timnas Indonesia melaju ke semifinal piala AFF 2021, termasuk mengalahkan musuh bebuyutan, Malaysia dan berhak menantang Singapura.
Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Dwi Setiawan
TRIBUNNEWS.COM - Timnas Indonesia bakal melakoni laga pertaruhan nasib di Piala AFF 2021 dengan melawan musuh bebuyutannya, Malaysia.
Duel sarat gengsi Grup B Piala AFF 2021 antara Timnas Indonesia vs Malaysia akan berlangsung di Stadion National, Singapura, Minggu (19/12/2021)pukul 19.30 WIB.
Menjadi pertanyaan tentunya, bagaimana skenario Timnas Indonesia bisa melaju ke babak semifinal Piala AFF 2021.
Baca juga: Timnas Indonesia vs Malaysia Piala AFF 2021: Gejolak Bursa Top Skor, Safawi & Evan Dimas Adu Ganas
Baca juga: Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia vs Malaysia di Piala AFF 2021: Garuda, Mau Parkir Bus Lagi?
Saat ini skuat Garuda asuhan Shin Tae-yong menduduki puncak klasemen Grup B dengan koleksi tujuh poin.
Evan Dimas dkkk unggul selisih gol dari Vietnam yang juga membukukan tujuh angka.
Sedangkan Harimau Malaya duduk di urutan ketiga, tertinggal satu poin dari Timnas Indonesia.
Hanya ada dua tim peringkat paling atas grup yang lolos. Artinya, satu dari tiga tim tersebut akan tersingkir.
Saat ini, Grup A menempatkan Thailand sebagai juara grup diikuti Singapura sebagai runner-up.
Keduanya sudah menanti siapa kiranya lawan yang akan mereka hadapi dari Grup B.
Catatan saja, runner-up Grup B akan bersua Thailand, dan jawara Grup B menghadapi Singapura.
Berikut skenario Timnas Indonesia melaju ke babak semifinal Piala AFF 2021 berserta calon lawannya.
1. Pukul KO Malaysia
Tentu harapan publik Tanah Air, Timnas Indonesia tak hanya lolos ke babak semifinal saja.
Namun juga mengalahkan Malaysia yang selama ini memiliki rivalitas yang kuat dengan skuat Garuda.