Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Indonesia Vs Singapura, Yoshida Beri Perhatian Khusus ke Egy, 7 Pemain Garuda Diincar Lawan

pelatih Singapura, Tatsuma Yoshida, mewaspadai kehadiran winger timnas Indonesia, Egy Maulana Vikri.

Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Indonesia Vs Singapura, Yoshida Beri Perhatian Khusus ke Egy, 7 Pemain Garuda Diincar Lawan
PSSI.ORG
Egy Maulana Vikri saat mengikuti latihan timnas Indonesia jelang laga kontra Singapura di semifinal Piala AFF 2020. 

TRIBUNNEWS.COM - Timnas Indonesia mendapat kabar baik jelang laga leg kedua Semifinal Piala AFF 2020 melawan Singapura.

Timnas Indonesia dijadwalkan akan kembali berhadapan dengan Singapura dalam semifinal leg kedua Piala AFF 2020, Sabtu (25/12/2021).

Sebelumnya, di leg pertama timnas Indonesia ditahan imbang Singapura dengan skor 1-1.

Kabar baik yang dimaksud, seperti yang disampaikan pelatih Indonesia, Shin Tae-yong, adalah tersedianya dua amunisi tambahan, Egy Maulana Vikri dan Ramai Rumakiek.

Baca juga: Leg Kedua Indonesia Vs Singapura, Singa Bermain Rapat, Ramai Rumakiek Diprediksi Tampil, Egy Juga?

Pemain timnas Indonesia, Ramai Rumakiek saat menghadapi Taiwan di Kualifikasi Piala Asia 2023, Kamis (7/10/2021).
Pemain timnas Indonesia, Ramai Rumakiek saat menghadapi Taiwan di Kualifikasi Piala Asia 2023, Kamis (7/10/2021). (PSSI.ORG)

Baca juga: Fakta-Fakta Menarik Kekalahan Vietnam, Park Hang-seo Ambruk, Suporter Pecahkan TV, Kebobolan Pertama

Keduanya diketahui merupakan para pemain cepat yang lazim beroperasi di kanan dan kiri pertahanan lawan.

Ramai Rumakiek dipastikan bisa kembali tampil setelah sebelumnya harus absen karena menjalani hukuman akumulasi kartu kuning.

Sementara itu, Egy Maulana Vikri dipastikan akan bermain setelah sebelumnya diberi waktu istirahat oleh Shin Tae-yong.

Berita Rekomendasi

Atas hal itu, pelatih Singapura, Tatsuma Yoshida, mewaspadai kehadiran winger timnas Indonesia, Egy Maulana Vikri.

Baca juga: Belum Pernah Kalah di Piala AFF, Timnas Indonesia Disebut FIFA Tim Paling Berkembang di Asia

Pelatih timnas Singapura, Tatsuma Yoshida, menangis seusai kekalahan dari Thailand (18/12/2021).
Pelatih timnas Singapura, Tatsuma Yoshida, menangis seusai kekalahan dari Thailand (18/12/2021). (Tangkap Layar/Bolanas.com)

Baca juga: Sama-sama Dirugikan Keputusan Wasit, Pelatih Timnas Indonesia dan Vietnam Satu Sikap

Pelatih asal Jepang itu pun siap memberikan pengawalan khusus untuk meredam Egy.

"Jika ditanya soal pemain yang saya antisipasi, nomor 10 (Egy Maulana Vikri)," kata Tatsuma Yoshida, Jumat (24/12/2021).

"Saya dengan dia (Egy) akan mulai bermain di laga nanti," ujar Tatsuma.

Selain Egy, Tatsuma juga mewaspadai pemain timnas Indonesia lainnya.

Setidaknya ada tujuh pemain timnas Indonesia yang menarik perhatian Tatsuma.

"Ada juga nomor 8 (Witan), 20 (Rumakiek), 7 (Ezra), 12 (Arhan), kedua bek tengah mereka, 30 (Elkan), 28 (Dewangga), 15 (Ricky)."

Baca juga: Statistik Bilang Vietnam Gagal ke Final Seusai Keok 0-2 di Semifinal, Juara Bertahan di Posisi Rawan

Ikhsan Fandi Singapura (atas) melompat untuk menyundul bola saat pertandingan leg pertama semifinal sepak bola AFF Suzuki Cup 2020 antara Singapura dan Indonesia di National Stadium di Singapura. Rabu (22/12/2021) Hingga Peluit Panjang Berakhir Singapura berhasil menahan imbang Indonesia 1-1. (Roslan RAHMAN/AFP)
Ikhsan Fandi Singapura (atas) melompat untuk menyundul bola saat pertandingan leg pertama semifinal sepak bola AFF Suzuki Cup 2020 antara Singapura dan Indonesia di National Stadium di Singapura. Rabu (22/12/2021) Hingga Peluit Panjang Berakhir Singapura berhasil menahan imbang Indonesia 1-1. (Roslan RAHMAN/AFP) (AFP/ROSLAN RAHMAN)

Baca juga: Pelatih Thailand Sekak Vietnam: Daripada Menggerutu Soal Wasit Lebih Baik Belajar Menerima Kekalahan

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
12
10
1
1
24
8
16
31
2
Man. City
12
7
2
3
22
17
5
23
3
Chelsea
12
6
4
2
23
14
9
22
4
Arsenal
12
6
4
2
21
12
9
22
5
Brighton
12
6
4
2
21
16
5
22
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas