Reaksi pemain Leicester setelah kebobolan gol keenam oleh gelandang Manchester City Inggris Gelandang Inggris Manchester City Raheem Sterling (5L) selama pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Manchester City dan Leicester City di Stadion Etihad di Manchester, barat laut Inggris, pada 26 Desember, 2021. (Photo by Anthony Devlin / AFP)
TRIBUNNEWS.COM, MANCHESTER - Duel Manchester City melawan Leicester City diwarnai dengan sembilan gol saat lanjutan Liga Inggris di Stadion Etihad, Minggu (26/12/2021).
Pertandingan pada Boxing Day dimenangkan Manchester City dengan skor 6-3.
Manchester City sudang unggul 4-0 pada babak pertama dari gol Kevin de Bruyne, Riyad Mahrez, Ilkay Guendogan, dan Raheem Sterling.
Leicester memberikan kejutan di awal babak kedua dengan mencetak tiga gol beruntun dalam periode singkat. James Maddison, Ademola Lookman, dan Kelechi Iheanacho menipiskan selisih menjadi 3-4.
Tapi Manchester City mempertahankan ketenangan dan kendali permainan. Mereka menambah dua gol lain dari Aymeric Laporte dan Sterling.
Kemenangan ini mengukuhkan posisi Manchester City di pucuk klasemen Liga Inggris dengan 47 poin dari 19 laga, sedangkan Leicester berada di posisi 10 dengan 22 poin.