Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Hasil Klasemen Liga Inggris: Manchester City Unggul Jauh dari Chelsea & Liverpool, Zona UCL Memanas

Kemenangan atas Arsenal membuat Manchester City kian kokoh di pucak klasemen Liga Inggris dan meninggalkan para pesaingnya, Chelsea dan Liverpool.

Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Dwi Setiawan
zoom-in Hasil Klasemen Liga Inggris: Manchester City Unggul Jauh dari Chelsea & Liverpool, Zona UCL Memanas
Adrian DENNIS / AFP
Gelandang Manchester City asal Portugal Bernardo Silva memberikan tepuk tangan kepada para penggemar setelah pertandingan sepak bola Liga Inggris antara Arsenal dan Manchester City di Stadion Emirates di London pada 1 Januari 2022. Manchester City memenangkan pertandingan dengan skor 2-1. 

TRIBUNNEWS.COM - Berikut hasil klasemen Liga Inggris di mana pekan ke-21 menggelar sejumlah pertandingan, Sabtu (1/1/2022) hingga Minggu (2/1/2022) dini hari WIB.

Satu di antara yang menarik atensi ialah duel Arsenal vs Manchester City yang berkesudahan dengan skor 1-2.

Tersaji di Stadion Emirates, Meriam London terlebih dahulu unggul melalui lesakan Bukayo Saka (31').

Manchester City baru bisa menyamakan kedudukan di menit ke-57 melalui lesakan penalti Riyad Mahrez.

Kemenangan Manchester City dipastikan lewat gol telat dari Rodri di menit 90+3.

Baca juga: Fakta Hasil Arsenal vs Man City Liga Inggris: Kekalahan Pilu, Catatan Xhaka & Arteta, Saka Impresif

Baca juga: Hasil Liga Inggris: Arsenal Kalah Lagi, Man City Ukir 10 Kemenangan Beruntun Lawan The Gunners

Gelandang Spanyol Manchester City Rodri (tengah) merayakan mencetak gol kedua timnya selama pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Arsenal dan Manchester City di Stadion Emirates di London pada 1 Januari 2022.
Manchester City memenangkan pertandingan 2-0.
Gelandang Spanyol Manchester City Rodri (tengah) merayakan mencetak gol kedua timnya selama pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Arsenal dan Manchester City di Stadion Emirates di London pada 1 Januari 2022. Manchester City memenangkan pertandingan 2-0. (ADRIAN DENNIS / AFP)

Tambahan poin penuh membuat The Citizens kian kokoh di puncak klasemen Liga Inggris.

Skuat besutan Pep Guardiola ini membukukan 53 poin dari 21 laga.

Berita Rekomendasi

Laju Manchester City kian tak terbendung dalam pacuan gelar Premier League.

Klub sekota Manchester United ini unggul 11 poin dari Chelsea yang duduk di tangga kedua.

Adapun Liverpool yang menghuni urutan ketiga berselisih 12 poin dari Phil Foden dan kolega.

Bedanya, Chelsea baru melakoni 20 pertandingan, dan Liverpool masih menyimpan dua laga yang belum dimainkan.

Tak hanya pacuan gelar Liga Inggris saja yang kian panas.

Namun perebutan zona Liga Champions (UCL) juga makin memanas.

Arsenal kini tertahan di urutan keempat dengan raihan 35 poin.

Gelandang Manchester City asal Spanyol Rodri (2L) merayakan dengan rekan setimnya setelah mencetak gol kedua timnya selama pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Arsenal dan Manchester City di Stadion Emirates di London pada 1 Januari 2022.
Gelandang Manchester City asal Spanyol Rodri (2L) merayakan dengan rekan setimnya setelah mencetak gol kedua timnya selama pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Arsenal dan Manchester City di Stadion Emirates di London pada 1 Januari 2022. (IAN KINGTON / AFP)
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
19
14
4
1
47
19
28
46
2
Arsenal
20
11
7
2
39
18
21
40
3
Nottm Forest
20
12
4
4
29
19
10
40
4
Chelsea
20
10
6
4
39
24
15
36
5
Newcastle
20
10
5
5
34
22
12
35
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas