Jadwal Persib Bandung vs Persita Tangerang, BRI Liga 1, Debut Bruno & David, Live Indosiar
Dalam laga melawan Persita Tangerang, Persib Bandung sudah bisa diperkuat duet striker anyarnya David da Silva dan Bruno Cantanhede.
Penulis: Rochmat Purnomo
Editor: Dwi Setiawan
TRIBUNNEWS.COM - Perjuangan Persib Bandung pada pekan 18 putaran kedua BRI Liga 1 2021 dimulai dengan bertemu Persita Tangerang, Jumat (7/1/2022) malam ini.
Pertandingan Persib Bandung vs Persita Tangerang rencananya berlangsung di Stadion Ngurah Rai, mulai pukul 20.30 WIB.
Duel seru Persib Bandung vs Persita Tangerang dapat disaksikan secara Live Indosiar dan Vidio.com.
Baca juga: Sorotan Kemenangan Persija atas PSIS: Simic Calon Top Skor BRI Liga 1, Alessio Belum Mainkan Konate
Baca juga: Hasil Persipura vs Persela, BRI Liga 1, Wilkson Cetak Gol Debut, Laskar Joko Tingkir Raih 1 Poin
Dalam laga ini, Persib Bandung sudah bisa diperkuat dua penyerang asing anyarnya yang baru saja didatangkan.
Kedua striker asing Maung Bandung itu adalah David da Silva dan Bruno Cantanhede,
Kedatangan David da Silva bersama Bruno Cantanhede membuat Maung Bandung harus mengakhiri kerjasamanya dengan Wander Luiz dan Geoffrey Castillion.
David da Silva sendiri bukan nama asing bagi pesepakbolaan di tanah air.
Nama David da Silva mulai banyak dikenal kala dirinya bermain untuk Persebaya Surabaya.
Seperti yang diketahui, David da Silva pernah berkostum Bajul Ijo di Liga 1 2018, 2019 dan 2020.
Penampilannya pun cukup menyita perhatian karena menjadi 'momok' menakutkan pertahanan lawan yang dihadapi.
Saat berkostum Persebaya, David da Silva secara keseluruhan mencatatkan 42 penampilan dan mencetak 35 gol.
"Saya akan berusaha membantu tim untuk meraih kemenangan di laga debut nanti," ujar David da Silva dikutip dari laman Persib.
Lebih lanjut, ia juga memiliki ambisi besar yakni membawa Maung Bandung menjadi juara BRI Liga 1 2021 musim ini.
Sebagai informasi, Maung Bandung mengakhiri seri ketiga BRI Liga 1 2021 dengan menempati urutan ketiga.
Maung Bandung saat ini mengoleksi 34 poin dan hanya terpaut 3 angka dari pemuncak klasemen BRI Liga 1 2021 Bhayangkara FC.
"Target saya adalah untuk membawa tim ini menjadi juara. Tidak ada target lain selain itu." beber David.
"Apa yang saya bisa lakukan di atas lapangan, akan saya lakukan untuk mencapai target itu," tegasnya.
Sementara itu pelatih Persib Bandung, Robert Alberts memastikan ada dua pemainnya yang bakalan absen.
Kedua pemain Persib Bandung yang absen itu berposisi sebagai gelandang yakni Erwin Ramdani dan Dedi Kusnandar.
Baca juga: Lima Kali Latihan, Pemain Persib Bruno dan Rashid Belum Tampil Meyakinkan
Baca juga: Persita Tangerang Bakal Ladeni Persib Bandung, Mental Dan Fisik Telah Siap
Robert Alberts menjelaskan bahwa Erwin Ramdani masih menjalani pemulihan cedera engkel.
Adapun Dedi Kusnandar mengalami gangguan hamstring saat persiapan sesi latihan beberapa waktu lalu.
“Erwin mengalami cedera engkel, masih menjalani pemulihan." kata Robert Alberts dikutip dari laman Persib.
"Dedi mengalami masalah pada hamstring, jadi kami tidak bisa memaksakan Dedi untuk saat ini,” tambahnya.
Juru taktik asal Belanda itu juga mengkhawatirkan kondisi dua pemain yang baru saja pulang dari membela Timnas Indonesia di Piala AFF 2021.
Mereka adalah Ezra Walian dan Victor Igbonefo yang, Kamis (6/1/2022) hari ini merampungkan isolasi pasca perjalanan dari Singapura.
“Ezra dan Victor juga semoga bisa segera bergabung. Secara keseluruhan, pemain nampak dalam kondisi bagus dalam latihan,” ungkap Robert.
(Tribunnews.com/Ipunk)