Wejangan Shin Tae-yong untuk Pemain Timnas Indonesia, Evan Dimas Cs Wajib Jadi Suri Teladan
Shin Tae-yong meminta pemain Timnas Indonesia yang berlaga di Piala AFF 2021 memberikan contoh yang baik setelah dipulangkan ke klubnya.
Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Dwi Setiawan
Pasca-turnamen Piala AFF 2021, Shin Tae-yong tak bisa berleha-leha.
Dia sudah dinantikan agenda padat, yakni membesut Timnas Indonesia yang akan berlaga di Piala AFF U23 2022.
Turnamen Piala AFF U23 2022 akan berlangsung 14 sampai 26 Februari di Kamboja.
Kedepannya, Shin dapat mempertahankan gelar juara bertahan yang dimiliki oleh skuat Garuda Muda.
Dalam Piala AFF U23, terdapat 11 tim peserta yang dibagi ke dalam 3 grup.
Timnas Indonesia U23 masuk ke Grup B bersama Malaysia, Myanmar, dan Laos.
Sementara itu, Kamboja bergabung ke Grup A bersama Timor Leste, Filipina, dan Brunei Darussalam.
Persaingan paling sengit terjadi di Grup C, ketika Thailand, Vietnam, dan Singapura harus saling bersaing.
Dengan rentang waktu turnamen yang hanya singkat, selama 12 hari, format Piala AFF U23 2022 memang berbeda dari edisi sebelumnya.
Dari 3 grup yang ada, hanya juara grup yang berhak melaju ke semifinal secara otomatis. Sementara itu, satu tiket lain akan diperoleh runner-up terbaik dari 3 runner-up di Grup A, B, dan C.
(Tribunnews.com/Giri)