14 Pemain Diproyeksikan ke Timnas U-23 Indonesia, 5 Pemain U-18 Naik Kelas, Ronaldo Kwateh Promosi
setidaknya ada 13 hingga 14 pemain yang telah diproyeksikan Shin Tae-yong untuk memperkuat timnas U-23 Indonesia.
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
TRIBUNNEWS.COM - Seperti apa gambaran skuad awal timnas U-23 Indonesia di ajang Piala AFF U-23 2022, mulai terlihat.
Dilaporkan, sebanyak 13 hingga 14 pemain diproyeksikan masuk dalam komposisi skuad Timnas U-23 Indonesia.
Piala AFF U-23 2022 akan digelar pada pada 14-26 Februari 2022, di Kamboja.
Baca juga: Rendering Kekuatan Timnas U-23 Indonesia di Piala AFF U-23 2023, Garuda Muda Dijejali Wonderkid
Baca juga: Shin Tae-yong Beberkan Komposisi Timnas U-23 Indonesia di Piala AFF U-23: Tanpa Egy, Elkan, Witan
Garuda muda berstatus jadi juara bertahan dan tergabung di Grup B bersama Malaysia, Laos dan Myanmar.
Meski baru bulan depan digelar, persiapan untuk timnas U-23 Indonesia telah dilakukan.
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong mengaku akan meramu skuat timnas U-23 Indonesia dengan menyertakan sebagian besar pemain di skuad Piala AFF 2020.
Baca juga: Shin Tae-yong Beberkan Sejumlah Pemain Timnas Indonesia Diincar Klub Korea Selatan
Baca juga: Shin Tae-yong Beberkan Komposisi Timnas U-23 Indonesia di Piala AFF U-23: Tanpa Egy, Elkan, Witan
Tak cuma itu, Shin Tae-yong jga menyebut tak akan memanggil pemain-pemain yang berkarier di luar negeri.
"Pemain yang bermain di luar negeri yaitu Egy (Maulana), Elkan Baggott, Asnawi (Mangkualam), dan Witan (Sulaeman) tidak bisa ikut," kata Shin Tae-yong dalam konferensi pers secara virtual pada Jumat (31/12/2021).
"Mereka (yang lainnya) akan dibawa untuk memperkuat tim ini," tambahnya.
Baca juga: Witan Suleman Ungkap Pesan Khusus Shin Tae-yong dan Jelaskan Soal Dijemput Mobil Bak Terbuka
Minus 4 pemain yang disebutkan oleh Shin Tae-yong dan Syahrian Abimanyu yang bermain di Liga Malaysia, maka ada 8 pemain yang bisa jadi proyeksi ke Piala AFF U-23 2022.
Mereka di antaranya adalah: Muhammad Riyandi, Ernando Ari, Alfeandra Dewangga, Pratama Arhan, Rizky Ridho, Rachmat Irianto, Ramai Rumakiek dan Hanis Saghara.
Pada wawancara terpisah, Shin Tae-yong juga mengindikasikan akan mempromosikan pemain timnas U-18 Indonesia untuk naik level ke timnas U-23 Indonesia.
Pelatih asal Korea Selatan itu menyebut akan ada 5-6 pemain timnas U-18 Indonesia yang dipanggil untuk memperkuat timnas U-23 Indonesia di Piala AFF U-23 2022.
Baca juga: Para Jebolan Piala AFF 2020 Sudah di Tangan, Shin Tae-yong Cari Pemain Timnas U-23 di Bali
Baca juga: Rendering Kekuatan Timnas U-23 Indonesia di Piala AFF U-23 2023, Garuda Muda Dijejali Wonderkid
"Saya hanya akan memanggil pemain dari Liga Indonesia," kata Shin Tae-yong pada Kamis (7/1/2022).
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.